-->
HEADLINE
Loading...

Sekarang IMB Diganti Menjadi PBG

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, KOTABARU - Diera digital sekarang banyak sistem beralih  keaplikasi elektronik berbasis web, salahsatunya yang telah dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kotabaru yakni Sistem Informasi  Managemen Bagunan Gedung (SIMBG) yang digunakan untuk melaksanakan proses penyelenggaraan Persetujuan Bagunan Gedung ( PBG) dan Sertifikat Laik Fungsi (SLF).

Kepala Dinas PUPR Dr Suprapti Tri Astuti, mengatakan, melalui SIMBG ini untuk mewujudkan tertib penyelenggaraan dan menjamin keandalan teknis bangunan gedung, karena setiap pendirian bangunan gedung harus memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB) atau kini diubah menjadi Persetujuan Bangunan Gedung (PBG). Sesuai Undang-Undang Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja dan Peraturan Pemerintah Nomor 16 tahun 2021.

"Ya, sekarang IMB sudah diganti dengan PBG sesuai dengan undang undang yang berlaku," ucap Tuti saat sosialisasi di Ball Room Hotel Grand Surya, Kamis (13/7/2023).

Pembuatan sistem SIMBG ini ungkap Kadis PUPR itu, untuk memberikan kemudahan, percepatan, peningkatan pelayanan atas perizinan PGB dan SLF, karena setiap bangunan gedung harus memiliki Sertifikat Laik Fungsi (SLF). yaitu sertifikat yang dikeluarkan pemerintah kepada pemilik sebuah bangunan gedung atau perwakilannya, sebagai pernyataan bahwa bangunan yang bersangkutan laik fungsi dan dapat digunakan dengan benar sesuai rencana.

Senada dengan hal itu, Sekretaris Daerah H Said Akhmad menyampaikan, dengan diadakannya sosialisasi ini tentu saja untuk memberikan pembekelan untuk para peserta dalam meningkatkan pelayanan penerbitan PBG dan SLF kepada masyarakat di Kabupaten Kotabaru melalui sistem online.

"Dengan adanya SIMBG ini tentu akan memberikan kemudahan dan transparan karena melalui online dengan perhitungan retribusi secara otomatis," ucap Sekda.

Selain itu, jelas Said Akhmad, sistem ini juga akan mempermudah pengawasan dalam proses masalah perizinan sehingga Pendapatqn Asli Daerah (PAD) Kotabaru bisa terkontrol dan transparan. Dengan harapan peserta yang mengikuti sosialisasi ini bisa nantinya disampaikan kepada perangkat desa maupun masyarakat di kecamatan.









- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Meriahkan HBA ke-63, Kejari Kotabaru Laksanakan Khitanan Massal

Telah Dibaca : 0 kali
Ketua Panitia Pelaksana HBA ke-63 Kasi Pidsus Kejari Kotabaru Arditya Bima Yogha, SH. (tengah) saat wawancara pelaksanaan Khitanan Massal di Aula Kejari, Senin (10/7/2023)
GEMA, KOTABARU - Dalam rangka memeriahkan Hari Bhakti Adiyaksa (HBA) ke-63 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Adiyaksa Dharmakarini (IAD) tahun 2023, Kejaksaan Negeri Kotabaru melaksanakan khitanan massal diaula Kantor Kejari, Senin (10/7/2023).

Pelaksanaan Khitanan massal itu sendiri melibatkan dua dokter dan sembilan perawat dari RSUD Pangeran Jaya Sumitra Kotabaru, yang mana ada 19 anak yang akan mengikuti khitanan tersebut.

"Khitanan massal ini diikuti 19 anak yang ada di Kotabaru dan atas keberaniannya mereka diberikan bingkisan berupa sarung dan lainnya," kata Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Kotabaru Arditya Bima Yogha, SH.

Ia, pun, menjelaskan, selain acara Bhakti sosial berupa khitanan massal nanti juga akan digelar acara acara lainnya untuk memeriahkan HBA ke-63 tahun 2023.


"Semoga dengan kegiatan ini bisa bermanfaat dan berkah bagi masyarakat Kotabaru," harapnya.

Disisi lain, Ketua Ikatan Adiyaksa Dharmakarini (IAD) Kotabaru, Anggiet Fadlan menyampaikan, Alhamdulillah acara khitanan massal berjalan lancar atas kerjasama pihak RSUD Pangeran Jaya Sumitra dan semua pihak yang terlibat.

Lebih luas dipaparkannya, nantinya bukan hanya khitanan massal saja yang dilakukan namun juga kami akan mengadakan donor darah untuk umum secara gratis dan pembagian sembako dibeberapa wilayah.

"Nantinya selepas khitanan massal ini juga akan dilaksanakan donor darah dan pembagian sembako untuk warga Kotabaru," pungkas Anggiet.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Bank Kalsel Laksanakan Gathering se Kalsel di Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, KOTABARU - Keindahan wisata Kabupaten Kotabaru kini banyak menyedot perhatian semua kalangan baik lokal maupun luar, hal itu terlihat dari banyaknya pengunjung yang terus berdatangan ke kota yang berjuluk Bumi Sa-ijaan tersebut baik menggunakan angkutan umum seperti bus dan mobil pribadi bahkan event event pemerintahan digelar disana.

Hal itu juga dilakukan oleh pihak Bank Kalsel yang menggelar gathering Bank Kalsel se Kalimantan Selatan di Kotabaru dihadiri langsung oleh Direktur Utama Bank Kalsel Fachrudin, Direktur Operasional Ahmad Fatrya Putra, Direktur Kepatuhan H IGK Prasetya, kepala divisi, kepala kantor cabang dan jajarannya yang ada di 13 kabupaten kota.

"Selain berwisata kami juga ada agenda evaluasi kinerja triwulan kedua tahun 2023 yang mana hasilnya sangat bagus dengan capaian target baik karena kerja keras dan kerjasama kawan kawan semua," ucap Direktur Utama Bank Kalsel Fachrudin, Jumat (7/7/2023) malam, saat ramah tamah di kediaman Bupati Kotabaru.

Ia, pun, mengucapkan, terimakasih atas sambutan dari pihak Pemerintah Kabupaten Kotabaru kepada rombongan kami yang berjumlah sekitar 200 orang ini. Dan memang setelah kami berkunjung ke beberapa wisata di Kotabaru keindahan wisatanya tidak bisa digambarkan dengan kata kata maka dari itu kami membawa kepala divisi, kepala cabang dan jajaran Bank Kalsel kesini melihat langsung keindahannya.


Bupati Kotabaru H Sayed Jafar dalam sambutannya mengatakan, kami apresiasi kepada Bank Kalsel cabang Kotabaru bisa mendatangkan jajaran direksi Bank Kalsel dan ratusan peserta gathering Bank Kalsel se Kalimantan Selatan di kota yang berjuluk Bumi Sa-ijaan ini.

Orang nomor satu itu juga menjelaskan tentang wisata yang ada di wilayah Kotabaru tersebar di 22 kecamata, 198 kelurahan, 202 desa, dan 157 pulau, yang mana luasannya seperempat Kalsel dengan terbagi dua wilayah yakni di ibukota Pulaulaut dan di daratan kalimantan.

"Sekarang Kotabaru sudah banyak kemajuan dan menjadi kota wisata sehingga berbagai acara baik dari pemerintahan, swasta, dan mahasiswa, dari luar daerah di gelar disini," jelas bupati.

Sayed Jafar mengungkapkan, saat ini Kotabaru terus berbenah agar bisa memanjakan para pengunjung yang datang kelokasi wisata diantaranya, Siringlaut, pantai Gedambaan, wisata Jetsky, Bukit Mamake dan Papake, Hutan Meranti, Tumpang Dua, Teluk Tamiang, Goa Lowo, dan lainnya.

Ia, pun, berharap, dengan adanya kegiatan gathering Bank Kalsel di Kotabaru ini bisa berkelanjutan dan menjadikan wisata di Kotabaru lebih dikenal lagi hingga keluar karena wisatanya tak kalah dengan daerah lainnya di Indonesia.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah