Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kotabaru H Akhmad Rivai saat memonitoring ketersedian dan harga pangan bersama tim gabungan satgas pangan |
GEMA, PULAULAUT - Untuk memastikan ketersediaan sembako di Kabupaten Kotabaru aman hingga lebaran, Pemerintah daerah bersama satuan tugas Ketahanan Pangan Kotabaru lakukan pengecekan kebeberapa lokasi pasar tradisional, mini market dan lainnya
Hal itu, dibenarkan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kotabaru H Akhmad Rivai saat memonitoring ketersedian dan harga pangan bersama tim gabungan satgas pangan yaitu, Dinas Pertanian, Dinas Ketahan Pangan , Dinas Koperindag dan TNI- Polri, kebeberapa lokasi, Selasa (5/4/2022).
"Ya, kita bersama tim satgas pangan monitoring untuk memastikan ketersedian dan harga pangan khususnya minyak goreng stoknya aman hingga lebaran," tuturnya.
Ia, pun, tidak menampik adanya kenaikan harga pada beberapa sembako seperti, telur ayam dan gula pasir. Namun ada juga yang turun diantaranya bawang merah dan bawang putih.
Rivai menjelaskan, dipasaran stok pangan kita aman ditambah stok dari Bulog yang menyediakan minyak, beras, dan gula, 80 ton. Dan terkait kenaikan harga diperkirakan karena musim ataupun transportasi.