-->
HEADLINE
Loading...

Media Gathering Indocement Diisi Dengan Kegiatan Outbond

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, TARJUN - Kegiatan rutin tiga bulanan PT ITP Plant Tarjun bersama awak media baik cetak, online, dan elektronik, di Kotabaru dalam acara media gheatring akhir tahun diisi dengan acara outbond, Kamis (19/12/2019) di Club House perusahaan.

Ada tiga game yang di siapkan oleh pihak perusahaan produsen semen Tiga Roda itu dalam kegiatan outbond tersebut yang akan dimainkan oleh pihak management Indocement dan awak media.

Nampak dilokasi baik para awak media maupun pihak management Indocement dibagi menjadi tiga kelompok untuk bermain yang memerlukan kerjasama dan kekompakan agar bisa memenangkan game tersebut.

Management Indocement Plant Tarjun, Teguh Iman Basoeki, menyampaikan bahwa, kegiatan media gathering ini biasanya dilakukan diluar namun sekarang dilingkungan perusahaan dan beda dari pertemuan rutin lainnya sebab kali ini pihak perusahaan mengisinya dengan permainan.

"Kegiatan media gathering ini sebenarnya rutin dilakukan untuk menambah silaturrahmi antara perusahaan dengan wartawan baik cetak, online, dan elektronik di Kabupaten Kotabaru," ucap Teguh.

Selain itu tambah Teguh, pihak perusahaan juga membuka sesi tanya jawab kepada para awak media agar mengetahui apa saja yang sudah dilakukan pihak perusahaan Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Plant Tarjun baik capaian produksi dan bantuan untuk masyarakat.

Diakhir acara para pemenang game outbond diberikan bingkisan oleh pihak management Indocement atas partisipasi dalam kegiatan tersebut.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Bupati Kotabaru Terima LHP Tahun 2019

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, BANJARBARU - Bupati Kotabaru H Sayed Jafar menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) kinerja sekaligus menghadiri pembukaan rekonsiliasi data pemantauan tindak lanjut rekomendasi hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan semester II tahun 2019, di Aula Kantor BPK RI perwakilan Kalsel, Senin (16/12/2019)

Laporan hasil pemeriksaan kinerja ini diserahkan langsung oleh Kepala BPK Perwakilan Kalsel, Tornanda Syaifullah kepada Bupati Kotabaru dan juga Ketua DPRD Kotabaru.

Ditemui usai acara, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar mengucapkan terimakasih serta mengapresiasi kepada seluruh SKPD yang telah membantu dan bekerja keras dalam proses membangun Kabupaten Kotabaru.

"Kita telah berupaya bekerja keras untuk menyajikan laporan keuangan dan menindak lanjuti arahan BPK sesuai aturan. Besar harapan kita semua, dapat memperoleh Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kembali,"ungkapnya.

Sebelumnya, dalam sambutan Gubernur Kalsel yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kalsel, Abdul Haris mengatakan laporan hasil pemeriksaan pada hari ini merupakan komitmen penting bersama dalam rangka mewujudkan pengelolaan keuangan negara yang transparan dan akuntabel.

Oleh karena itu, lanjutnya, Pemprov Kalsel sangat mengapresiasi komitmen pelaksanaan tugas dan fungsi yang telah dilakukan oleh BPK RI perwakilan Kalsel, yang ditugaskan untuk memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan daerah.

Ditambahkannya, Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) juga bertujuan untuk menilai kepatuhan pelaksanaan kegiatan belanja modal yang sesuai dengan ketentuan yang berlaku. “Ini menjadi peting bagi kita untuk terus bisa disempurnakan dan kita perbaiki, sehingga tidak berulang menjadi temuan pada waktu-waktunya nanti,"katanya.

Sementara itu, Kepala BPK Perwakilan Kalsel, Tornanda Syaifullah mengucapkan terima kasih pada para Pimpinan Daerah yang hadir karena telah memberikan bantuan pada BPK RI untuk melakukan pemeriksaan kinerja di daerah.

Acara penyerahan LHP kinerja ini dihadiri juga oleh Kepala Daerah dari 13 kabupaten/kota di Kalimantan Selatan.










- Penulis : M. Shabirin - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Kini Desa Pudi Sudah Miliki Pasar Harian

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PUDI - Pasar tradisional mayoritas pasti ada di tiap desa di 21 kecamatan Kabupaten Kotabaru namun hanya satu minggu sekali digelar oleh para pedagang untuk menjajakan dagangan mereka dalam memenuhi kebutuhan masyarakat setempat.

Melalui program pemerintah pasar pasar yang ada ditiap desa tersebut akan direnovasi menjadi pasar rakyat modern dan permanen hingga bisa buka tiap hari untuk melayani kebutuhan warga.

Kini warga Desa Pudi Pasar Kecamatan Kelumpang Utara Kotabaru, adalah satu dari sekian desa yang sudah memiliki pasar rakyat modern tersebut dengan bangunan permanen 3 los dan 14 kios yang bisa buka tiap hari setelah pusat perdagangan itu diresmikan Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, Rabu (11/12/2019).

Nampak hadir pada acara tersebut Kepala SKPD, Ketua PKK, Porkopimda, Porkopinca, dan masyarakat setempat.

Kepada media Bupati Kotabaru H Sayed Jafar mengatakan, pembangunan pasar rakyat modern ini agar para pedagang bisa berjualan tiap hari dan tidak mingguan lagi tentu akan menambah penghasilan warga.

"Agar pembeli betah dan nyaman datang ke pasar untuk berbelanja tentunya para pedagang harus menjaga kebersihan dan memelihara bangunan pasar ini," ungkap bupati

Ditambahkan bupati, pasar rakyat modern ini akan dibangunkan ditiap desa dengan bentuk  bangunan yang sama modelnya asalkan tanah untuk lokasi pasar tersebut sudah tersedia dan tidak bermasalah.

Selain meresmikan pasar rakyat bupati juga memberikan kartu asuransi kesehatan, kartu asuransi nelayan, sertifikat tanah, bibit benih padi, dan yang lainnya kepada masyarakat.

Menanggapi hal itu Kepala Desa Pudi Masadi,  merasa senang dengan adanya bangunan pasar rakyat ini sebab pedagang bisa berjualan tiap hari hingga warga tidak kesulitan mencari barang kebutuhan mereka.

"Alhamdulilah, sekarang sudah nyaman dan bersih pasarnya tidak semeraut lagi mudah mudahan terus seperti ini keadaannya," ujar Kades Pudi.

Diakhir acara Bupati dan rombongan Porkopimda juga Porkopinca melakukan peninjauan los pasar dan kios pasar Pudi.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah