-->
HEADLINE
Loading...

Peringatan HUT RI ke 69 Penuh Khidmat

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Pelaksanaan peringatan HUT Proklamasi RI ke 69 tahun 2014 di Kabupaten Kotabaru berlangsung khidmat, Minggu, (17/8/2014). Upacara detik detik Proklamasi tersebut di pusatkan dilapangan Siringlaut, peserta apel dari jajaran pemkab, muspida hingga pelajar.

Selaku Irup penaikan bendera, Wakil Bupati Kotabaru Rudy Suryana dan Irup penurunan bendera, Ketua Pengadilan Negeri Kotabaru Nanik Handayani.

Nampak hadir Bupati Kotabaru H Irhami Ridjani, Setda, Ketua DPRD, unsur Muspida, SKPD dan undangan.

Pelaksanaan dalam susana kondusif baik penaikan dan penurunan bendera, walau pun sempat Kotabaru diguyur hujan lebat. Hingga jelang malam Pemkab Kotabaru langsung mengadakan ramah tamah kepada para pasukan pengibar bendera (PASKIBRA) yang telah selesai melaksanakan tugas mereka di gedung Parisbarantai.

Nampak suasana kegembiraan dan keceriaan tercipta saat itu ditambah suguhan hiburan tarian dan band, hingga tercipta keakraban.









- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Indocement Bangun Gedung SMP Yasment

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, TARJUN - Setelah membangun gedung sekolah dasar dan gedung taman kanak kanak, kini PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Plant Tarjun kembali membangun gedung Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan fasilitas lengkap sebanyak 15 ruangan di Desa Tarjun, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kabupaten Kotabaru.

Sekolah tersebut dikelola oleh Yayasan Indocement (Yasment) dan diresmikan oleh Direktur Marketting Indocement Kamis, (14/8/2014) didampingi General Manager Koh Seong Joong, Manager Divisi, Pimpinan antar Lini, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Serikat Pekerja.

Dengan dibangunnya gedung SMP tersebut, tentunya melengkapi sarana pendidikan yang dikelola Yasment di lokasi industri semen, sebelumnya telah dibangun gedung sekolah taman kanak kanak, play group dan SMA.
 
Pembangunan tiga bangunan sarana pendidikan tersebut semuanya berada dalam satu sentra pendidikan, dan ini merupakan bentuk kepedulian nyata pihak perusahaan terhadap pembangunan pilar pendidikan sebagai salahsatu bagian dari lima pilar kebijakan Indocement dalam melaksanakan program Corporate Social Responsibility (CSR) di lingkungan sekitar operasional pabrik semen tiga roda.

Direktur Marketting Indocement, Daniel Kundjono Adam menyampaikan, gedung baru ini adalah pengganti dari gedung lama, berada di lokasi yang lebih baik lagi yaitu dalam satu Sentra Pendidikan Yayasan Indocement Tarjun bersama-sama dengan tingkat pendidikan lainnya mulai dari Play Goup, TK, SD, SMP dan SMA.

Dengan keterbatasan sebagai sebuah badan usaha, Indocement tetap berupaya ikut serta dalam mengembangkan lingkungannya, peran serta dalam membangun sekolah baik fisik gedung maupun kualitas belajar-mengajar, kiranya dapat memberikan manfaat bagi kita semua.

Daniel berharap, sebagai orang tua untuk tetap memberikan pengajaran dan hikmah ditengah-tengah keluarga, termasuk anak-anak semua untuk belajar dengan penuh ketekunan dan sungguh-sungguh. Saya ucapkan selamat memanfaatkan fasilitas baru ini dengan sebaik-baiknya".

Kepala SMP Yasment, Rudy Afriadi mengatakan, dengan adanya gedung baru ini kita bertujuan untuk mensentrakan pendidikan yang ada di Desa Tarjun sehingga nanti kerjasama antara unit unit TK, Play Group, SD, SMP dan SMA lebih mudah untuk dilakukan.

Dengan adanya gedung baru ini diharapkan, baik siswa maupun guru dan staf yang ada kinerjanya lebih meningkat, dan ada beberapa program yang kami targetkan dalam tahun ini yaitu program Adiwiyata dan sekolah yang berwawasan lingkungan.

"Sudah banyak prestasi yang dihasilkan oleh SMP Yasment, baik itu prestasi siswa ditingkat kecamatan, kabupaten bahkan provinsi dan prestasi guru yang ditingkatkan, ujarnya.

Rudy, menjelaskan bahwa untuk gedung yang lama, kondisi masih sangat bagus tetapi karena lokasi berdekatan dengan area pabrik dan juga kekurangan ruangan sebab jumlah siswa setiap tahunnya terus bertambah dan bukan hanya siswa berasal dari Desa Tarjun saja namun juga dari Desa Langadai dan desa desa sekitar bahkan ada beberapa siswa dari luar daerah.

"Siswa SMP Yasment saat ini 274 orang, Alhamdulillah setiap tahun SMP Yasment menghasilkan berbagai macam prestasi dari berbagai jenis kegiatan baik itu akademik maupun Non-akademik, diantaranya kompetisi roket air SMP Yasment juara 1 dan 2, kompetisi Story Telling tingkat kabupaten Juara 1 dan kompetisi MIPA juara 3," ungkap Rudy bahagia.

Ia berharap, Indocement dapat memberikan dukungan agar SMP Yasment mendapatkan status Adiwiyata dan tentunya juga bantuan berbagai elemen masyarakat sekitar, selain itu juga program penghijauan dan ramah lingkungan serta kantin sehat untuk anak didik.

Salahsatu siswa kelas VIII SMP Yasment, Maulana Dewi Oktaviani mengatakan, dengan gedung baru ini tercukupi sudah ruang kelas apalagi ruangan-ruangan besar untuk praktek laboratorium IPA dan komputer karena gedung lama kekurangan ruangan.

Dewi, sangat senang dengan lingkungan gedung baru ini karena asri dan nyaman, dikelilingi banyak pepohonan, jauh dari kebisingan jalan raya, memiliki area yang sangat luas sehingga memudahkan untuk praktek olahraga, praktek lapangan untuk IPA bahkan berdekatan dengan area sekolah TK, Play Group, SDN dan SMA, ungkapnya.












- Penulis : Humas ITP Tarjun - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Indocement Gelar Halal Bil Halal

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, TARJUN - PT Indocement Tunggal Prakarsa,Tbk (Indocement) gelar Halal Bil Halal serentak di tiga tempat yaitu Pabrik Citereup-Bogor, Pabrik Palimanan-Cirebon dan Pabrik Tarjun,Kotabaru, Kalsel. Dengan menggunakan dua layar besar.

Acara disusun secara bergantian yang dimulai dengan Pabrik Citereup dan dilanjutkan Pabrik Palimanan kemudian Pabrik Tarjun.

Untuk Pabrik Tarjun dihadiri Direktur Marketting Daniel Kundjono Adam, General Manager Koh Seong Joong, Manager Divisi, Pimpinan antar Lini, Serikat Pekerja dan para undangan yaitu Muspika Kelumpang Hilir dan Kelumpang Hulu, para Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan ratusan karyawan pabrik semen.

Untuk pembukaan, Pabrik Tarjun menampilkan kesenian tari dan budaya lokal dibawakan anak SMP dan SMA Yasment, tampak terlihat para undangan mengikuti acara dengan seksama penuh keakraban dan kegembira.

Direktur Utama Indocement, Christian Kertawijaya dalam sambutannya menyampaikan, pada saat yang hampir bersamaan, kita merayakan Hari Ulang Tahun Indocement yang ke-39. Dengan berharap Indocement dapat mencapai hasil  terbaik dalam hal kuantitas maupun kualitas sebagai kontribusi penting kepada Indonesia serta  seluruh pemangku kepentingan Indocement.

"Marilah kita buka pintu maaf sebesar-besarnya, agar dapat bersama-sama melangkah ke depan dengan hati yang bersih demi membangun hubungan sebagai keluarga besar Indocement yang lebih harmonis," ucapnya.

Christian menegaskan, silahturahmi hendaknya juga dijaga dan ditingkatkan antara perusahaan dengan masyarakat sekitar. Kami percaya, tanpa adanya hubungan baik ini, Indocement tidak akan pernah berhasil untuk meraih kesuksesan seperti sekarang ini.

Dengan eratnya tali silaturahmi, maka ke-majemukan karyawan Indocement akan tetap solid dan menjadi aset yang sangat berharga bagi perusahaan kita yang tercinta.

Masih kata Christian, pada kesempatan ini, perkenankan kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya untuk para pendiri Indocement, para mantan komisaris dan direksi Indocement, karena berkat kontribusi merekalah yang telah membangun fondasi yang demikian kuat, norma kekeluargaan dan kebersamaan yang  telah dicanangkan sejak perusahaan ini dibangun.

sehingga dalam kondisi yang sesulit apapun, kami sebagai generasi penerus dapat menghadapi semua tantangan dengan dukungan kultur yang kuat, dan keluar sebagai pemenang. Itulah salah satu kunci keberhasilan Indocement dalam menghadapi segala tantangan selama perjalanan sejarah Indocement.

"Selamat kepada manajemen Pabrik Tarjun atas prestasinya meraih 1.000 hari tanpa kecelakan fatal sampai dengan Mei 2014. Semoga prestasi ini bisa menjadi contoh yang baik bagi seluruh karyawan Indocement". ujar Christian.

Diakhir sambutannya Christian mengucapkan terima kasih atas komitmen dan kerjasama luar biasa yang ditunjukan selama semester I tahun 2014. Saya percaya bahwa dengan semangat tim dan kebersamaan, kita mampu menyambut ulang tahun ke-40 tahun depan dengan kesuksesan besar.

Marilah kita jaga semangat bekerja kita dalam “Action, Vibrant, and Excellent” dan marilah kita selalu menjaga produk kita tetap “Kokoh Terpercaya”.












- Penulis : Humas ITP Tarjun - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah