-->
HEADLINE
Loading...

Teluk Temiang Disiapkan Jadi Wisata Unggulan

Telah Dibaca : 0 kali
Potensi Teluk Temiang
Potensi Teluk Temiang

Dinas Pemuda dan Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) siap    benahi beberapa objek wisata andalan di Kabupaten Kotabaru. Salah satunya menjadikan Teluk Temiang, Kecamatan Pulau Laut Barat menjadi salah satu destinasi unggulan.

"Karena potensi yang dimiliki Teluk Temiang memang luar biasa dan layak untuk dijadikan kawasan pariwisata unggulan, potensi yang dimiliki adalah pemandangan bawah laut dan terumbu karang yang dimiliki tempat itu", ungkap Kepala Disporabudpar, Armadi Tamajo. Tahap awal untuk mewujudkan hal tersebut, lanjutnya, tahun ini Disporabudpar akan mengembangkan warga sadar wisata (darwis) di desa Teluk Temiang, selain itu juga akan mendidik seorang untuk kursus diving (menyelam).

"Rencananya akan dikursuskan selama 8 bulan di Bali, persiapan-persiapan ini dilakukan untuk menjadikan Kotabaru sebagai tempat yang layak untuk dikunjungi, dengan banyaknya potensi wisata", katanya.

Sementara itu, beberapa objek wisata yang sudah eksis seperti Pantai Gedambaan dan Air Terjun Tumpang Dua juga akan terus dikembangkan, objek wisata tersebut akan terus dibenahi.

Disporabudpar akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan untuk membuka trayek baru di Tumpang Dua dan Gedambaan. Untuk tahap awal nantinya, Disporabudpar akan mengadakan angkutan ke tempat tersebut dengan menggunakan bus wisata yang ada.

Selain itu, Diporabudpar juga akan mengembangkan seni budaya berbasis lokal, dan harus memiliki ciri khas tersendiri untuk kabupaten Kotabaru.

Banyaknya suku yang ada di Kotabaru menjadikan kabupaten ini kaya dengan seni dan budaya dari suku-suku yang ada, selanjutnya pemerintah akan melestarikan dan pengembangan budaya tersebut dengan ciri khas lokal.

"Misalnya seperti japin, balamut, mamanda, serta beberapa budaya lainnya tapi memiliki khas lokal, itu yang sekarang ini akan dikembangkan", demikian Armadi.
Share:

KOTABARU SIAP BERLAKUKAN KTP ELEKTRONIK

Telah Dibaca : 0 kali
 
GEMA – Dalam kesiapan Kabupaten Kotabaru menerapkan eKTP berbasis eketronika, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil melatih tenaga pengelola (operator) SIAK.

Pelatihan tenaga pengelola (operator) SIAK (Sistem Informasi dan Administrasi Kependudukan) berlangsung selama dua hari di Aula Gedung Abdi Negara Lantai III, dibuka secara resmi oleh Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani. Bertujuan untuk meningkatkan kemampuan SDM dalam penerapan eKTP berbasis Elektronik ini, peserta pelatihan adalah perwakilan dari 20 kecamatan,

Diperoleh keterangan bahwa Kotabaru adalah salah satu kabupaten di Indonesia dari 197 Kabupaten/Kota yang siap melaksanakan penerapan eKTP Elektronik pada tahun ini. Penerapan SIAK ini diharapkan adanya ketertiban administrasi kependudukan, dan warga masyarakat akan mempunyai hanya satu Nomor Induk Kependudukan (NIK), dengan demikian dapat meminimalisir KTP ganda.

Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani dalam arahannya mengatakan, diantara sekian banyak Kabupaten/Kota di Indonesia, tentu suatu kebanggaan bagi Kabupaten Kotabaru diberikan kesempatan menerapkan eKTP elektronik 2011 berbasis NIK. Diharapkan para peserta pelatihan dari kecamatan dapat mensukseskan program ini melalui pelatihan dengan serius dan sungguih-sungguh.

Kepala Dinas Kependudukan Catatan Sipil Ir. H. Hasbi M Tawab, SH, MM mengatakan, dalam seratus hari kerja kedepan, pihaknya akan menyelesaikan pengambilan gambar dan rekaman sidik jari sebanyak 224 ribu penduduk. Untuk mengejar target tersebut setiap kecamatan akan ada 4 hingga 6 orang operator dan untuk peralatan  setiap kecamatan akan dibagikan dua set.

Pelatihan ini akan kembali dilakukan pada bulan Juni – Juli 2011, agar para peserta operator kecamatan bisa lebih mengetahui apa itu SIAK dan cara setting peralatan juga mengetahui cara pengambilan gambar dan rekaman sidik jari. fjr




                                                                                 

Share:

GEDUNG BARU PT. PELINDO III (PERSERO) DIRESMIKAN

Telah Dibaca : 0 kali

GEMA - Gedung baru Kantor PT. Pelindo III (Persero) Cabang Kotabaru terletak dijalan Raya Stagen Kilometer 11 dengan luas 500 Meter Persegi diresmikan.

Senin, 9/5 Kantor PT. Pelindo III (Persero) diresmikan oleh Bupati Kotabaru. dihadiri oleh Ketua DPRD, Unsur Muspida, SKPD, Direktur utama Pelindo beserta staf, tokoh Ulama dan para undangan yang lain.

Acara peresmian ini dihibur dengan musik panting dan tarian selamat datang dari Sanggar Pusaka Sa-ijaan Kotabaru Disporabudpar. Tarian tersebut dipersembahkan kepada tamu agung.

Manager Pelindo III Cabang Kotabaru Machmud Samsuddin mengatakan bahwa bangunan ini sudah lama direncanakan dan dipertimbangan, sejak tahun 2002 berkeinginan mempunyai bangunan permanen karena mengingat pertumbuhan Pelabuhan di Kotabaru dan rencana Pembangunan Ibu Kota Pemerintah Kabupaten Kotabaru yang akan dipindahkan kewilayah Barat.

Dalam sambutannya Direktur Utama Pelindo III Jarwo Suryanto mengatakan bahwa Gedung baru Pelindo III di Stagen ini bermula dari wacana selama 10 Tahun, tapi berkat bantuan Pemerintah Daerah Kabupaten Kotabaru dan kerjasama pihak- pihak terkait akhirnya wacana ini bisa diwujudkan.

Sebagai wujud rasa syukur PT. Pelindo III (Persero) Cabang Kotabaru memberikan bantuan bina lingkungan yang meliputi sarana Pendidikan, sarana Ibadah, sarana dan prasarana sebesar Rp. 249.375.000,-, dengan harapan bisa membantu kegiatan pemerintah.

Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani meresmikan secara langsung Kantor PT. Pelindo III (Persero) Cabang Kotabaru ditandai dengan penandatangan prasasti dan penekanan tombol sirine juga berharap bahwa dengan adanya Kantor PT. Pelindo III (Persero) cabang kotabaru ini  nantinya bisa berbagi dan bekerjasama dalam pembangunan roda perekonomian di kotabaru untuk kesejahteraan masyarakat.

PT. Pelindo III (Persero) Cabang Kotabaru memberikan plakat kepada Bupati Kotabaru, Ketua DPRD, dan Unsur Muspida. Dilanjutkan dengan pemotongan pita oleh Bupati Kotabatu yang didampingi oleh Direktur Utama PT. Pelindo III (Persero), Ketua DPRD, dan Unsur Muspida. Serta peninjauan Kantor PT. Pelindo III (Persero) cabang kotabaru. usi/fjr
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah