Informasi dihimpun, dari 32 Paskibraka tersebut untuk petugas pengibaran bendera merah putih yakni, M Permadi Ahnan dari SMA Negeri 1 Kotabaru, Muhammar Zakir dari SMA Nahdlatul Wathan Kecamatan Pulau Laut Barat, Bernadinus Luter dari SMK Berbunga Estate Kecamatan Pamukan Utara, dan Pembawa Baki, Sekar Suci Wahyuningtyas dari SMK Bebunga Estate Kecamatan Pamukan Utara.
Adapun yang bertugas untuk penurunan bendera merah putih yakni, M Radityo dari SMA Negeri 1 Kotabaru, Darmawan SMA Negeri 2 Kotabaru, Nurul Hidayat dari SMK Berbunga Estate Kecamatan Pamukan Utara dan pembawa baki, Feli Natalia dari SMA Negeri 2 Kotabaru.
Bupati Kotabaru H Sayed Jafar melalui Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Akhmad mengatakan, anggota Paskibraka yang sudah dikukuhkan akan mengemban tugas kehormatan pengibaran dan penurunan bendera merah putih pada upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2024 nanti.
"Anggota Paskibraka ini adalah orang orang pilihan yang merupakan pelajar terbaik yang sudah lulus tahapan seleksi, jadi kalian harus siap dengan penuh keikhlasan dan tanggung jawab untuk mengemban tugas mulia ini," ucap Sekda.
Dia pun menegaskan, anggota Paskibraka bukan ganya sekedae pengibar bendera akan tetapi menjadu simbol pemuda dan pemudi yang siap menjungjung tinggi merah putih sebagai simbol negara dan menjadi magnet oara pelajar lainnya maka darin itu tunjukkan keteladanan sebagai pelajar yang berprestasi, berdisiplin, dan bermoral serta memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi.
"Selamat kepada para anggota Paskibraka yang sudah dikukuhkan dan penghargaan setinggi tingginya kepada semua pihak terkait atas motivasi dan pelatihannya, persiapan diri sebaik baiknya untuk tygas penting pada 17 Agustus 2024 nanti," ucap Said Akhmad.
Pada kesempatan itu, Sekda Kotabaru menyematkan lencana dan pemasangan kendit secara simbolis kepada pemimpin upacara sebagai tanda pengukuhan Paskibraka 2024.