GEMA, PULAULAUT - Tidak berbeda dengan tahun sebelumnya kali ini HUT ke-71 Pemerintah Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan hanya mengadakan acara syukuran dan sholat hajat dikarenakan masa pandemi Covid-19 masih belum berakhir.
Kepada media, Selasa (1/6/2021) malam, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar didampingi wakilnya mengatakan, dalam kurun waktu dua tahun ini peringatan hari jadi Kabupaten Kotabaru hanya diisi dengan syukuran dan sholat hajat saja untuk menghindari terjadinya penyebaran Covid-19.
"Ya, kita memang meniadakan kegiatan yang sifatnya mengumpul orang banyak seperti tahun tahun sebelumnya untuk menekan peningkatan Covid-19," ucapnya.
Ia, pun, mengungkapkan, walaupun saat ini kasus Covid-19 di Kotabaru sudah mulai melandai dan ditetapkan sebagai zona hijau akan tetapi tidak serta merta membuat kita lengah namun tetap waspada.
Walaupun hanya diisi dengan acara syukuran dan sholat hajat saja akan tetapi tidak mengurangi rasa khidmat dalam memeriahkan hari jadi ke-71 ini yangmana kesehatan masyarakat yang lebih diutamakan, beber orang nomor satu di Bumi Saijaan itu.
Lebih luas diungkapkan Sayed Jafar, priode kedua kepemimpinannya sekarang prioritas pembangunan tidak jauh berbeda dengan priode pertama yaitu, dengan visi misi agrobisnis pariwisata dan insfratruktur jalan dengan melanjutkan pembangunan yang belum selesai.
"Memang kita akan lanjutkan pembangunan yang belum selesai seperti rumah sakit stagen, perkantoran dan yang lainnya pada tahun 2022 nanti," jelasnya.
Perlu diketahui hari jadi Kabupaten Kotabaru ke-71 tahun 2021 ini mengangkat tema “Dalas Balangsar Dada, Bakurinah Manata Banua, Gasan Kotabaru Wigas Sejahtera".
Yang memiliki arti Dalas Balangsar Dada yaitu, sebuah semangat yang luar biasa pantang menyerah bila belum tercapai, sedangkan Bakurinah Manata Banua yaitu bersungguh-sungguh dengan sengaja mencoba mengejar tujuan dan mencapai harapan pembangunan di kampung laut Kotabaru.
Sedangkan Kotabaru Wigas yaitu masyarakat Kotabaru terjaga kesehatannya di masa pandemi ini namun kesejahteraannya juga tetap bangkit.