GEMA, PULAULAUT - Sebelumya sekian orang dari cluster goa asal Kotabaru setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas kesehatan menggunakan rapid test maka ditemukan lima orang terpapar virus (reaktif) sehingga langsung dilakukan karantina di Rumah Sakit Stagen untuk proses lanjutan melalui swab.
Setelah menunggu hasil beberapa hari akhirnya tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Kotabaru melakukan konferensi pers terkait hasil dari lima orang yang reaktif tersebut bahwa satu dari lima orang itu dinyatakan positif covid-19.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Gugus Tugas Covid-19, Sayed Jafar, Jum'at (17/4/2020) di Operation Room.
"Iya, memang satu orang dinyatakan positif dengan kode RM 014 laki-laki (72) dan empat orang lainnya masih negatif," ungkapnya.
Ia, pun, menjelaskan bahwa, untuk pasien hasil swab positif akan segera di evaluasi sesuai kondisi gejala atau keluhan saat ini dan apabila tanpa gejala atau kondisi sakit ringan akan dilanjutkan proses karantinanya di Rumah Sakit Stagen untuk dilakukan perawatan sesuai SOP.
Akan tetapi tambahnya, apabila menunjukkan gejala sedang atau berat akan langsung dirujuk ke Rumah Sakit yang sudah ditunjuk.
Mengenai empat pasien yang negatif itu belum bisa pulang dan masih dilakukan karantina di Rumah Sakit Stagen sebab akan dilakukan tes swab lanjutan dan diperkirakan hasilnya baru keluar empat hari kedepan.
"Memang, belum boleh pulang dulu sebab mereka akan dilakukan tes swab lanjutan dan apabila hasilnya masih negatif maka diperbolehkan pulang," jelas Sayed Jafar.
Ketua Gugus Covid-19 itu juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kotabaru agar bersama-sama berdoa mereka yang dikarantina tersebut diberikan kesembuhan dan hasil swab kedua nantinya masih negatif.
- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Setelah menunggu hasil beberapa hari akhirnya tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Kotabaru melakukan konferensi pers terkait hasil dari lima orang yang reaktif tersebut bahwa satu dari lima orang itu dinyatakan positif covid-19.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Gugus Tugas Covid-19, Sayed Jafar, Jum'at (17/4/2020) di Operation Room.
"Iya, memang satu orang dinyatakan positif dengan kode RM 014 laki-laki (72) dan empat orang lainnya masih negatif," ungkapnya.
Ia, pun, menjelaskan bahwa, untuk pasien hasil swab positif akan segera di evaluasi sesuai kondisi gejala atau keluhan saat ini dan apabila tanpa gejala atau kondisi sakit ringan akan dilanjutkan proses karantinanya di Rumah Sakit Stagen untuk dilakukan perawatan sesuai SOP.
Akan tetapi tambahnya, apabila menunjukkan gejala sedang atau berat akan langsung dirujuk ke Rumah Sakit yang sudah ditunjuk.
Mengenai empat pasien yang negatif itu belum bisa pulang dan masih dilakukan karantina di Rumah Sakit Stagen sebab akan dilakukan tes swab lanjutan dan diperkirakan hasilnya baru keluar empat hari kedepan.
"Memang, belum boleh pulang dulu sebab mereka akan dilakukan tes swab lanjutan dan apabila hasilnya masih negatif maka diperbolehkan pulang," jelas Sayed Jafar.
Ketua Gugus Covid-19 itu juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kotabaru agar bersama-sama berdoa mereka yang dikarantina tersebut diberikan kesembuhan dan hasil swab kedua nantinya masih negatif.
- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online