GEMA, PULAULAUT - Bupati Kotabaru H Sayed Jafar melakukan peninjauan lokasi perkantoran Kecamatan Pulau Laut Sigam hasil pemekaran dari Kecamatan Pulau Laut Utara, Jum'at (15/11/2019), di Desa Kemuning.
Selain itu acara juga dirangkai dengan selamatan dan bersih bersih dilokasi tersebut yang mana di daerah itu juga nantinya akan di bangunkan kantor Polsek, kantor Koramil, dan Pabrik LPG.
Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, menyampaikan bahwa nantinya perkantoran Kecamatan Pulau Laut Sigam ini akan menjadi contoh perkantoran bagi yang lain sebab bersebelahan dengan Kantor Polsek dan Kantor Koramil.
"Ya, memang kantor Kecamatan Pulau Laut Sigam ini akan jadi contoh bagi perkantoran lainnya sebab lokasinya jadi satu dengan Kantor Polsek dan Kantor Koramil," ungkap bupati.
Ia, pun, menjelaskan bahwa nanti Kotabaru tidak perlu lagi bergantung dengan provinsi masalah kebutuhan LPG sebab akan di bangunkan juga pabrik LPG di lokasi ini.
"Semoga Kabupaten Kotabaru akan terus berkembang hingga masyarakatnya bisa sejahtera," harap bupati.
- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Selain itu acara juga dirangkai dengan selamatan dan bersih bersih dilokasi tersebut yang mana di daerah itu juga nantinya akan di bangunkan kantor Polsek, kantor Koramil, dan Pabrik LPG.
Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, menyampaikan bahwa nantinya perkantoran Kecamatan Pulau Laut Sigam ini akan menjadi contoh perkantoran bagi yang lain sebab bersebelahan dengan Kantor Polsek dan Kantor Koramil.
"Ya, memang kantor Kecamatan Pulau Laut Sigam ini akan jadi contoh bagi perkantoran lainnya sebab lokasinya jadi satu dengan Kantor Polsek dan Kantor Koramil," ungkap bupati.
Ia, pun, menjelaskan bahwa nanti Kotabaru tidak perlu lagi bergantung dengan provinsi masalah kebutuhan LPG sebab akan di bangunkan juga pabrik LPG di lokasi ini.
"Semoga Kabupaten Kotabaru akan terus berkembang hingga masyarakatnya bisa sejahtera," harap bupati.
- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online