GEMA, BANJARMASIN - Ketua TP PKK Kabupaten Kotabaru Fatma Idiana Sayid Jafar mengikuti kegiatan LP3PKK (Latihan Pengelola Program dan penyuluhan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) yang dilaksanakan di gedung Abdi Persada Banjarmasin, dan dibuka langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Senin (06/02).
Dalam kesempatan itu, Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor mengimbau agar para ibu-ibu TP PKK bisa mengikuti pelatihan LP3PKK dengan sebaik baiknya, karena perlunya menambah wawasan dan ilmu yang nantinya bisa dibagi kembali kepada tingkatan yang paling bawah.
Senada dengan itu, Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Raudatul Jannah mengatakan dengan mengikuti kegiatan LP3PKK dapat menambah wawasan pengetahuan sehingga dapat menyamakan persepsi dalam meningkatkan profesionalisme kerja.
Raudatul Jannah mengharapkan kepada seluruh peserta agar benar benar mengikuti pelatihan tersebut. Gunakan kesempatan itu untuk menggali pengetahuan dari para narasumber.
Terpisah, Ketua TPP Kotabaru Fatma Idiana yang juga mengikuti kegiatan tersebut mengatakan
PKK hadir dengan program program yang selaras dengan Pemerintah guna mewujudkan keluarga sejahtera. Sebagai mitra Pemerintah PKK harus mampu memberikan peran bantu yang signifikan; untuk itu PKK akan selalu meningkatkan kualitas gerakannya.
"Melalui pelatihan LP3PKK ini dapat mempertajam pengetahuan para kader, terutama dalam meningkatkan manajemen pengelolaan administrasi dan keterampilan kerja". Ungkap Fatma Idiana.
Sementara itu Wakil Ketua TP PKK Rosdiawati Rudy Resnawan melaporkan kegiatan Pelatihan LP3PKK berdasarkan PERMENDAGRI NO.01 Tahun 2013 tentang pemberdayaan masyrakat.melalui gerakan pemberdayaan kesejahteraan masyrakat dan diikuti dari 13 Kabupaten/kota.
- Penulis : Reza Fahlepi - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Dalam kesempatan itu, Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor mengimbau agar para ibu-ibu TP PKK bisa mengikuti pelatihan LP3PKK dengan sebaik baiknya, karena perlunya menambah wawasan dan ilmu yang nantinya bisa dibagi kembali kepada tingkatan yang paling bawah.
Senada dengan itu, Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Raudatul Jannah mengatakan dengan mengikuti kegiatan LP3PKK dapat menambah wawasan pengetahuan sehingga dapat menyamakan persepsi dalam meningkatkan profesionalisme kerja.
Raudatul Jannah mengharapkan kepada seluruh peserta agar benar benar mengikuti pelatihan tersebut. Gunakan kesempatan itu untuk menggali pengetahuan dari para narasumber.
Terpisah, Ketua TPP Kotabaru Fatma Idiana yang juga mengikuti kegiatan tersebut mengatakan
PKK hadir dengan program program yang selaras dengan Pemerintah guna mewujudkan keluarga sejahtera. Sebagai mitra Pemerintah PKK harus mampu memberikan peran bantu yang signifikan; untuk itu PKK akan selalu meningkatkan kualitas gerakannya.
"Melalui pelatihan LP3PKK ini dapat mempertajam pengetahuan para kader, terutama dalam meningkatkan manajemen pengelolaan administrasi dan keterampilan kerja". Ungkap Fatma Idiana.
Sementara itu Wakil Ketua TP PKK Rosdiawati Rudy Resnawan melaporkan kegiatan Pelatihan LP3PKK berdasarkan PERMENDAGRI NO.01 Tahun 2013 tentang pemberdayaan masyrakat.melalui gerakan pemberdayaan kesejahteraan masyrakat dan diikuti dari 13 Kabupaten/kota.
- Penulis : Reza Fahlepi - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online