GEMA, PULAUSEMBILAN - Korban yang diduga dari kecelakaan pesawat AirAsia QZ8501 yang
ditemukan di perairan Pulau Maradapan, Kecamatan Pulausembilan, Kotabaru
bertambah satu.
Berdasarkan informasi yang dihimpun BPost Online, satu korban yang dikabarkan anak-anak ditemukan oleh tim gabungan saat mengevakuasi dua jenazah sebelumnya.
Kasat Reskrim Polres Kotabaru AKP Alfian Tri Permadi, membenarkan jumlah jenazah diduga kuat korban AirAsia bertambah satu orang.
Menurut Alfian, satu jenazah tersebut ditemukan di sebelah barat daya perairan Pulau Maradapan.
Namun, Alfian belum bisa merincikan kronologis temuan satu korban tersebut, karena hingga siang ini pihaknya belum bisa kontak dengan tim gabungan di KP Sadewa 7003 yang kini dalam perjalanan ke Kotabaru.
Alfian menambahkan, dengan ditemukan satu korban, saat ini jenazah yang dievakuasi menggunakan KP Sadewa berjumlah tiga orang.
"Berarti ada tiga di Sadewa. Diperkirakan pukul 17.00 Wita, tim gabungan sudah tiba," katanya.
- Sumber : Banjarmasin Post
Berdasarkan informasi yang dihimpun BPost Online, satu korban yang dikabarkan anak-anak ditemukan oleh tim gabungan saat mengevakuasi dua jenazah sebelumnya.
Kasat Reskrim Polres Kotabaru AKP Alfian Tri Permadi, membenarkan jumlah jenazah diduga kuat korban AirAsia bertambah satu orang.
Menurut Alfian, satu jenazah tersebut ditemukan di sebelah barat daya perairan Pulau Maradapan.
Namun, Alfian belum bisa merincikan kronologis temuan satu korban tersebut, karena hingga siang ini pihaknya belum bisa kontak dengan tim gabungan di KP Sadewa 7003 yang kini dalam perjalanan ke Kotabaru.
Alfian menambahkan, dengan ditemukan satu korban, saat ini jenazah yang dievakuasi menggunakan KP Sadewa berjumlah tiga orang.
"Berarti ada tiga di Sadewa. Diperkirakan pukul 17.00 Wita, tim gabungan sudah tiba," katanya.
- Sumber : Banjarmasin Post