GEMA, PULAULAUT - Jelang pelaksanaan Hari nusantara (Harnus) di Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, pada 13 Desember mendatang Pemkab terus melakukan persiapan diantaranya seminar nasional bersama Kemenlu RI dan Kemenristek RI, selama dua hari dari 26-27 Nopember 2014 di Ballroom Hotel Grand Surya.
seminar nasioal hari nusantara 2014 tersebut mengusung tema "Menegakkan kedaulatan bangsa dengan dukungan pembangunan teknologi maritim dan membangun Kotabaru sebagai pusat pengembangan maritim nasional".
Laporan panitia penyelenggara seminar, Dr Ir H M Anshar Noor, MM menyampaikan "Tujuan seminar ini adalah untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya pengelolaan kelautan, potensi kemaritiman di Kotabaru yang terintegrasi, dan pentingnya pemanfaatan keanekaragaman sumberdaya kelautan dan perikanan".
Dalam sambutannya Bupati Kotabaru, H Irhami Ridjani, mengatakan, memang masih banyak potensi dan sumber daya alam yang belum di gali, namun akan bertahap dilakukan pembangunan.
"Mudah mudahan lima tahun kedepan Kotabaru dapat menjadi pusat pengembangan maritim nasional. Dan layak untuk pengembangan maritim," harap bupati.
Acara dihadiri Ass III Bidang Administrasi umum Setda Prov Kalsel, M. Rusli, Dirjen hukum dan perjanjian internasional Kemenlu RI, Krisna Adi Putranto, Ass Deputi Relevansi kebijakan Riptek Kemenristek RI, Dr Sadjuga, Kolonel Laut khusus, Kresno Buntoro, dari Mabes TNI AL.
Dan guru besar fakultas hukum Universitas Padjajaran Bandung, Prof Dr Eny R Agoes, SH. LL, M, ketua umum aliansi kebangsaan, Dr. Ir. Ponco Sutomo, Bupati Kotabaru, H Irhami Ridjani dan Forkopinda juga diikuti kementrian atau lembaga negara, SKPD Prov, Bappeda kab dan kota ditenggara Kalimantan (Kab Paser Penajam Utara).
Selain itu dari tokoh masyarakat dan organisasi kemasyarakatan, hingga 200 peserta dari 31 perguruan tinggi di Indonesia, undangn lain dari perusahaan (BUMN, BUMD dan Swasta) di Kotabaru, dan yang lainnya.
- Penulis : Siti Salasiah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
seminar nasioal hari nusantara 2014 tersebut mengusung tema "Menegakkan kedaulatan bangsa dengan dukungan pembangunan teknologi maritim dan membangun Kotabaru sebagai pusat pengembangan maritim nasional".
Laporan panitia penyelenggara seminar, Dr Ir H M Anshar Noor, MM menyampaikan "Tujuan seminar ini adalah untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya pengelolaan kelautan, potensi kemaritiman di Kotabaru yang terintegrasi, dan pentingnya pemanfaatan keanekaragaman sumberdaya kelautan dan perikanan".
Dalam sambutannya Bupati Kotabaru, H Irhami Ridjani, mengatakan, memang masih banyak potensi dan sumber daya alam yang belum di gali, namun akan bertahap dilakukan pembangunan.
"Mudah mudahan lima tahun kedepan Kotabaru dapat menjadi pusat pengembangan maritim nasional. Dan layak untuk pengembangan maritim," harap bupati.
Acara dihadiri Ass III Bidang Administrasi umum Setda Prov Kalsel, M. Rusli, Dirjen hukum dan perjanjian internasional Kemenlu RI, Krisna Adi Putranto, Ass Deputi Relevansi kebijakan Riptek Kemenristek RI, Dr Sadjuga, Kolonel Laut khusus, Kresno Buntoro, dari Mabes TNI AL.
Dan guru besar fakultas hukum Universitas Padjajaran Bandung, Prof Dr Eny R Agoes, SH. LL, M, ketua umum aliansi kebangsaan, Dr. Ir. Ponco Sutomo, Bupati Kotabaru, H Irhami Ridjani dan Forkopinda juga diikuti kementrian atau lembaga negara, SKPD Prov, Bappeda kab dan kota ditenggara Kalimantan (Kab Paser Penajam Utara).
Selain itu dari tokoh masyarakat dan organisasi kemasyarakatan, hingga 200 peserta dari 31 perguruan tinggi di Indonesia, undangn lain dari perusahaan (BUMN, BUMD dan Swasta) di Kotabaru, dan yang lainnya.
- Penulis : Siti Salasiah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online