GEMA, Pulaulaut - Belum keluarnya hasil pengumuman cpns oleh BKD (Badan Kepegawaian Daerah) Kotabaru, membuat warga Saijaan gelisah menunggu hasil pengumuman tersebut dengan harap-harap cemas.
Seperti kita ketahui bahwa hari ini Selasa, (24/12/2013), rencananya hasil kelulusan cpns tersebut akan serempak diumumkan di wilayah masing-masing.
Hakim, salah seorang warga Saijaan gelisah menunggu keluarnya pengumuman tersebut oleh Badan Kepegawaian Daerah setempat, saya selalu mencek portal BKN namun tidak bisa dibuka bahkan eror jadi bagaimana ini, ujarnya.
Kepala Bidang (Kabid), Pengembangan Pegawai BKD Kotabaru M Rodli, dikonfirmasi membenarkan belum diumumkannya kelulusan tes CPNSD itu. Ia mengatakan, tak hanya Kotabaru yang belum diumumkan, tapi juga daerah lain di Kalsel.
"Belum. Pengumuman untuk masing-masing daerah masih tunggu pengumuman dari situs BKN," katanya.
Ditanya mengapa belum diumumkan, padahal data kelulusan itu sudah dipegang dari BKN. Rodli mengatakan, karena sudah ada kesepakatan BKD masing-masing daerah tidak mengumumkan sebelum BKN mengumumkan di situs mereka (BKN).
"Memang data yang ada dari BKN sudah kami terima. Tapi kita tidak mengumumkan karena tidak ingin mendahului sebelum hasil kelulusan diumumkan di situs BKN," katanya.
Kepala BKD Kotabaru Selamat Riyadi mengatakan, belum diumumkannya hasil kelulusan CPNSD itu karena arahan BKD Provinsi Kalsel. Hasil test akan segera diumumkan apabila pusat sudah mengumumkan hasil tes LJK di situs.
Dikesempatan lain Kepala BKD Provinsi Kalsel Thamrin, melalui Bpostonline mengatakan, BKD Provinsi Kalsel berjanji mengumumkan hasil tes CPNS itu pada Selasa (24/12/13). BKD Kalsel akan mengumumkannya karena portal Menpan terkait hasil tes CPNS sudah diterbitkan hari ini.
Saat ini, hasilnya sudah bisa dilihat di portal Menpan dan BKN Pusat. "Hasil tes CPNS sudah muncul di portal Menpan, jadi rencananya pengumuman akan kami lakukan hari ini pukul 12.00 Wita," ujar Kepala BKD Provinsi Kalsel, Thamrin.
- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Banjarmasinpost