-->
HEADLINE
Loading...

13 Orang Anak Di Sunat Secara Massal

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA – Dari 5 Desa yang ada di Kecamatan Pulau Laut Utara 13 Orang anak yang kurang mampu dapat pelayanan sunatan massal secara gratis oleh DIKLATPIM IV Angkatan 13 bekerjasama dengan RSUD Kotabaru.

Kegiatan ini rutin diadakan setiap angkatan Pendidikan Pelatihan Pimpinan (DIKLATPIM) di pemerintahan Kotabaru, tetapi karena keterbatasan dana program ini hanya berjalan diseputaran Ibu Kota Kotabaru saja.

Ketua Panitia DIKLATPIM IV Angkatan 13 Gt. Abdul Wahid mengatakan selain sunatan massal bhakti sosial yang lain juga mereka gelar dengan melakukan gotong royong di beberapa kawasan, peserta Diklat angkatan 13 ini berjumlah 40 orang terdiri dari Laki laki 30 orang dan Perempuan 10 orang.

Sunatan Massal ini bekerjasama dengan pihak RSUD Kotabaru, dan  13 orang anak yang disunat  dilakukan oleh 4 dokter yaitu dr. Iqbal, dr. Mansyah, dr. H. Ruslan dan dr. Maman.

Bagian Humas DIKLATPIM IV angkatan 13 tahun 2011 Darton menjelaskan sunatan massal ini adalah salah satu program bhakti sosial Diklatpim untuk membantu warga yang kurang mampu dengan target 20 orang anak, diharapkan kedepannya program seperti ini lebih baik lagi tambah Darton.

Selain mendapatkan obat obatan para peserta Sunatan Massal diberikan bingkisan berupa sarung, baju koko, peci dan yang lainnya, kegembiraan terlihat diwajah para orang tua karena merasa terbantu dengan adanya program ini. ( Fjr )    
Share:

Satlantas Gelar Operasi Zebra Intan

Telah Dibaca : 0 kali


Gema - Kotabaru  - Sejak Senin (28/11), Satlantas Kotabaru telah menggelar Operasi Zebra Intan terhadap pengendara kendaraan roda dua.

Pada operasi hari kedua, Selasa (29/11), petugas telah menjaring sedikitnya 62 buah kendaraan roda dua karena melakukan pelanggaran.

Dari jumlah tersebut, 33 buah kendaraan ditilang karena tidak dilengkapi surat-surat. Sedang 29 pelanggaran lainnya hanya penahanan SIM dan STNK karena kendaraan tidak dilengkapi pion.

Kasat Lantas Polres Kotabaru Didik Subiyakto mengatakan, operasi Zebra Intan dilakukan mulai 28 Nopember hingga 12 Desember dalam rangka penindakan.

"Operasi juga dalam rangka Cipta Kondisi menyambut Natal dan Tahun Baru. Tidak hanya masyarakat, kepada anggota juga dilakukan penindakan. Operasi dilakukan oleh Propam," ujarnya.


Sumber : BANJARMASINPOST.CO.ID (helriansyah)
Share:

Terpaksa Beli Premium Seharga Rp 10 Ribu

Telah Dibaca : 0 kali
foto : ilustrasi


Gema - Kotabaru - Kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) jenis premium atau bensin kembali terjadi di Kotabaru. Sejak kemarin, Senin (21/11/2011) antrean panjang terjadi di tiga SPBU di daerah ini.

terjadinya penumpukan kendaraan khususnya roda dua terjadi di tiga SPBU, juga diakibatkan karena kokosongan bensin di pengecer.

"Dari pada antre di SPBU, kalau ada di pengecer harga Rp 10.000 satu liter terpaksa dibeli," ujar Masdari salah seorang pengendara.

Sementara itu, Holdie salah seorang petugas SPBU Cahaya Ujung Belingkar (CUB) membenarkan, terjadinya penumpukan kendaraan yang antre mengisi bensin sejak Senin (21/11/2011).

"Terjadinya penumpukan kendaraan, khususnya di SPBU kita ini (CUB) karena pada Minggu stok bensi di tempat kita habis," katanya.

Menurut dia, tidak ada pengurangan jatah dari Pertamina. Namun diperkirakan, terjadinya penumpukan kendaraan karena bensin di pengecer kosong.

Sumber: helriansyah/www.banjarmasinpost.co.id 
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah