-->

Dalam Sebulan PT SDO Bisa Produksi 60.000 Karton Minyak Goreng

Telah Dibaca : 0 kali
Pabrik PT Sime Darby Oils (SDO) Pulau Laut Refinery yang berada di jalan Raya Stagen Km 6 Kecamatan Pulaulaut Utara.


GEMA, PULAULAUT - Untuk bisa memenuhi pangsa pasar, perusahaan PT Sime Darby Oils (SDO) Pulau Laut Refinery yang berada di jalan Raya Stagen Km 6 Kecamatan Pulaulaut Utara, Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan tersebut bisa memproduksi 60.000 karton minyak goreng ukuran 1 dan 2 liter dalam satu bulannya.

Ditemui diruang kerjanya, HoD sales, inventory, utility dan production PT SDO, Irfan Sarifudin menjelaskan, bahan yang dipergunakan untuk pembuatan minyak goreng merk Alif ini adalah dari CPO yang berkualitas ditambah vitamin A juga penyaringannya dua kali agar mendapatkan hasil yang bagus.

"Ya, dalam satu bulan 600 ton CPO bisa diproduksi menjadi 60.000 karton minyak goreng ukuran 1 dan 2 liter sedangkan ukuran 5 liter masih proses," ucapnya, Sabtu (30/10/2021).

Untuk pemasaran ungkap Irfan, saat ini hanya mencakup wilayah Kalimantan Selatan, seperti, Kotabaru, Batulicin, dan Banjarmasin, namun demikian perusahaan juga sudah mulai merambah pasaran diluar Kalsel.

Kadis Ketenagakerjaan Provinsi Kalsel H Siswansyah (kanan) dan  Wakil Kepala Bidang Pendidikan PWI Kalsel, Toto Fachruddin (kiri) saat membuka pembekalan kompetensi wartawan, Sabtu (30/10/2021).

Disisi lain, PT SDO Pulau Laut bersinergi dengan para junalis baik cetak, online, dan elektronik, yang bertugas di Kota yang berjuluk Bumi Saijaa itu dengan mengadakan kompetensi pembekalan wartawan yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Kalimantan Selatan H Siswansyah dengan narasumber Wakil Kepala Bidang Pendidikan PWI Kalsel, Toto Fachruddin.

Dalam pemaparannya, Wakil Kepala Bidang Pendidikan PWI Kalsel, Toto Fachruddin mengatakan, seorang jurnalis harus mengetahui dan paham profesi yang digelutinya sebelum menulis suatu berita hingga disuguhkan kepada masyarakat luas.

"Memang, jurnalis harus dibekali bagaimana menulis yang baik dan benar seperti, mencari data dan mengungkap fakta agar bisa bekerja profesional," jelasnya.

Selain itu, jurnalis juga harus mengetahui kode etik dan undang undang pers agar tidak tersandung dalam masalah pidana saat melaksanakan tugas.

Ada lima materi yang diberikan dalam pembekalan kompentensi wartawan ini yaitu, filosofi pers baik tugas, kewajiban dan hak, sesuai dengan undang undang pers, pembekalan bagaimana menulis yang baik dan benar, Teknis, tutur, dan rasa bahasa, juga diberikan bagaimana delik pers terkait kalau adanya konflik pers seperti, hak jawab dan somasi.











- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Masyarakat Kotabaru Antusias Lakukan Operasi Katarak di RSA Nusa Waluya II

Telah Dibaca : 0 kali
Tengah, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, kanan, Direktur RS Apung Nusa Waluya II, dr Ivan Reynaldo Lubiskiri, kiri, Wabup Kotabaru Andi Rudi Latif, saat wawancara dengan media, Jum'at (29/10/2021)


GEMA, PULAULAUT - Masyarakat Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan berbondong bondong mendatangi Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II yang  beroperaai di Pangkalan Pelelangan Ikan (PPI) Kotabaru untuk mengikuti pelaksanaan operasi katarak massal, Jum'at (29/10/2021).

Program operasi katarak ini kerjasama antara Pemkab Kotabaru dan PT Arutmin Indonesia bersama RSA Nusa Waluya II, dan untuk pelaksanaannya selama dua hari dengan jumlah pasien sebanyak 209 orang sehingga  mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Direktur RS Apung Nusa Waluya II, dr Ivan Reynaldo Lubis menjelaskan, memang masyarakat di Kotabaru sangat antusias melakukan operasi katarak, bisa dilihat dari pasien terdaftar ada 209 orang siap dioperasi dan ada tambahan susulan sekitar 20 orang jadi nanti akan diperiksa dulu apakah katarak atau penyakit mata biasa sehingga akan kembalo dijadwalkan untuk operasi katarak gelombang kedua.

 "Ya, sebenarnya ini diluar target kami, hari ini saja ada 209 pasien yang siap dioperasi dan ternyata masih ada tambahan jadi semuanya akan dilayani secara gratis dan akan dijadwalkan untuk gelombang kedua," jelasnya.
 
Lebih luas dipaparkan, dr Ivan, pelaksanaan operasi katarak di RSA Nusa Waluya II ini ditangani oleh 6 dokter spesialis mata dan 7 perawat mata yang berasal dari Jakarta, Kuningan, Cirebon, Pontianak, Banjarmasin juga Kotabaru.

Ia, pun, bersyukur program operasi katarak ini mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) yang pastinya menjadi penyemangat dan kebanggaan bagi kawan kawan yang bertugas di RSA Nusa Waluya II.

Pada kesempatan itu, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, mengatakan, apa yang menjadi tujuan dari keberadaan Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II beserta tim dokter spesialis mata Indonesia di Kabupaten Kotabaru dapat tercapai dengan baik. 

Ia, pun, mengucapkan selamat kepada dokter dan tenaga kesehatan RSA Nusa Waluya II, Dinas Kesehatan Kotabaru, dan PT Arutmin Indonesia yang telah mendapatkan sertifikat penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) 

"Alhamdulillah, kita mendapatkan sertifikat penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) atas pelaksanaan operasi katarak sekarang," ucap bupati.

Sayed Jafar, mengungkapkan, perolehan penghargaan ini tentu akan memberikan semangat dan motivasi kepada semua pihak dalam mengukir karya juga prestasi dibidang keahlian masing masing dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Keberadaan RSA Nusa Waluya II di Kotabaru sangat membantu masyarakat kita, sehingga nanti Kotabaru harus mempunyai RS Apung sendiri karena daerah kepulauan," ujarnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Al Habib Musthofa Bin Abdullah Alaydrus Ajak Warga Sangsang Bershalawat

Telah Dibaca : 0 kali
Al Habib Musthofa Bin Abdullah Alaydrus, saat memberikan tausiahnya pada peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah di Desa Sangsang, Rabu (27/10/2021) malam


GEMA, SANGSANG -  Ratusan masyarakat di Kecamatan Kelumpang Tengah berbondong bondong mendatangi Majelis Ta'lim At Taubah yang berada di RT 02 RW 02 Desa Sangsang, untuk mengikuti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah, Rabu (27/10/2021) malam.

Pada pelaksanaan Sangsang bershalawat itu, mulai dari anak anak, remaja, dewasa, dan orang tua duduk lesehan dengan khidmat mendengarkan lantunan syair syair maulid dan tausiyah oleh Al Habib Musthofa Bin Abdullah Alaydrus, Pimpinan Majelis Syamsi  Syumus se Indonesia bersama rombonga dari Jakarta.

Selain itu, acara juga dihadiri oleh para habaib dari beberapa desa diluar Sangsang dan nampak terlihat Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif bersma istri ditengah para undangan Sangsang bershalawat tersebut.

Dalam tausiahnya, Al Habib Musthofa Bin Abdullah Alaydrus, menyampaikan, tentang kecintaan kepada Allah SWT dengan memuliakan Nabi Muhammad SAW melalui peringatan Maulid dan memperbanyak membaca shalawat dalam kehidupan sehari hari.

"Mari, kita amalkan shalawat sebab derajat kita akan diangkat, dosa akan diampuni, dan iman kita dikuatkan," tuturnya.

Ia, pun, mengajak kepada masyarakat Kotabaru khususnya Desa Sangsang untuk mengamalkan shalawat karena akan membuat kehidupan kita tenang penuh berkah.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif mengatakan, atas nama pemerintah daerah mengucapkan, selamat datang kepada Pimpinan Syamsi Syumus dari Jakarta ke Kabupaten Kotabaru di Desa Sangsang ini dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

"Ya, melalui peringatan maulid ini mudah mudahan kita semua mendapatkan safaat dan berkah serta diberikan keselamatan juga kesehatan," ucapnya.

Wabup Kotabaru pun berharap, agar kiranya kita bisa mengamalkan sebaik mungkin suri tauladan baginda nabi dalam kehidupan sehari hari sebagai bukti nyata kecintaan kita kepada rasulullah.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Pemkab Kotabaru Terima Bantuan APD Dari RSA Nusa Waluya II

Telah Dibaca : 0 kali
Kepala RSA Nusa Waluya II dr Ivan Reynaldo Lubis memberikan ribuan APD kepada Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Akhmad diruang kerjanya, Senin (25/10/2021)

GEMA, PULAULAUT - Walaupun saat ini kota yang berjuluk Bumi Saijaan untuk kasus COVID-19 sudah mulai landai, namun demikian bantuan Alat Pelindung Diri (APD) masih diperlukan oleh tenaga kesehatan dalam penanganan kesehatan masyarakat khususnya COVID-19.

Baru baru ini Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II yang beroperasi di Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan, selain memberikan pelayanan kesehatan gratis selama tiga bulan mulai Oktober hingga Desember 2021 namun juga peduli dengan tenaga kesehatan dan memberikan bantuan ribuan APD kepada Pemkab Kotabaru dalam penanganan COVID-19.

Penyerahan APD tersebut secara simbolis diberikan Kepala RSA Nusa Waluya II dr Ivan Reynaldo Lubis kepada Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Akhmad diruang kerjanya disaksikan Kadis Kesehatan Kotabaru, Senin (25/2/10/2021) kemarin.

Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Ahmad, mengatakan, atas nama Pemkab Kotabaru mengucapkan terimakasih kepada yayasan dokter share yangmana sudah memberikan pelayanan kesehatan selama tiga bulan kepada masyarakat Kotabaru.

Selain itu, mereka juga peduli terhadap tenaga kesehatan (Nakes) Kotabaru dalam penanganan COVID-19 dengan memberikan bantuan ribuan APD, papar Sekda.

"Alhamdulillah, selain memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat kita, RSA Nusa Waluya II juga memberikan bantuan APD untuk Nakes," ucap Said Akhmad.

Kepala RSA Nusa Waluya II, dr Ivan Reynaldo Lubis, menyampaikan, pelayanan kesehatan ini berlangsung selama tiga bulan hingga Desember nanti secara gratis dan persyaratannya cukup hanya dengan membawa identitas diri saja seperti KTP, KK, BPJS, dan lainnya.

"Ya, semua pelayanan mulai dari pendaftaran, pemeriksaan, hingga pengobatan semuanya gratis," jelasnya.

Lebih luas dipaparkan dr Ivan, untuk pelayanan di RSA Waluya II yang berada di Dermaga PPI Kotabaru ini buka mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 15.00 Wita. 

Ia, pun, berharap, dengan bantuan APD ini mudah mudahan bisa bermanfaat untuk Nakes dalam penanganan COVID-19 di Kotabaru.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Lanal Kotabaru Laksanakan Vaksinasi Door to Door Untuk Masyarakat

Telah Dibaca : 0 kali
Lanal Kotabaru laksanakan vaksinasi secara door to door di Desa Mekarpura, Selasa (26/10/2021)


GEMA, MEKARPURA - Untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan, pangkalan TNI AL Kotabaru bekerjasama dengan BIN Kalsel dan Puskesmas Mekarpura, melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat.

Kali ini vaksinasi yang dilakukan oleh TNI AL secara door to door kepada masyarakat sekitar dengan target 504 dosis vaksin jenis Aztra Zeneca, Selasa (26/10/2021).

Dalam pelaksanaan vaksinasi ini melibatkan 10 tenaga kesehatan dari Lanal Kotabaru dan 20 orang tenaga kesehatan dari Puskesmas Mekarpura.

Agar tidak terjadi kerumunan dan pengumpulan orang banyak maka lokasi vaksinasi dibagi menjadi empat titik, yaitu, Puskesmas Mekarpura, vaksinasi Covid-19 dari rumah ke rumah, vaksinasi Covid-19 di RT 4 RW 2 Desa Merkarpura dan vaksinasi Covid-19 di RT 1 Dusun 1 Desa Mekarpura.

Perlu diketahui, bahwa Vaksinasi Covid 19 ini adalah masih tahap satu, sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam percepatan pemulihan ekonomi dengan tema "Indonesia Sehat Indonesia Hebat".










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Ratusan IGTKI Kotabaru Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA, PULAULAUT - Sudah menjadi momen tahunan bagi umat muslim khususnya di Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan, setiap masuk bulan Rabiul Awal maka akan memperingati Maulid Nabi Muhammada SAW, tak terkecuali pengurus Ikatan Guru Taman Kanak Kanak Indonesia (IGTKI) Kotabaru ikut ambil bagian menyemarakkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut.

Acara peringatan Maulid ini dirangkai dengan Konferensi kerja IGTKI - PGRI Kotabaru masa bakti 2021-2026, yang berlangsung di aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kotabaru, Senin (25/10/2021), dihadiri Kepala Disdikbud, Kabid PAUD, Penilik, dan diikuti oleh pengurus IGTKI tingkat kabupaten dan kecamatan.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotabaru, Selamat Riyadi menyampaikan, kita harus mengenali kemampuan anak sejak dini apa yang dilakukan dalam kesehariannya dan mengetahui perkembangan anak dengan mengarahkan ke hal hal yang positif.

"Memang, kita harus mengenali kemampuan anak sejak dini dan jangan menganggap anak yang tidak bisa baca tulis itu bodoh," ucap Selamat.

Ia, berharap, dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini kita semua mendapat syafaat dan pengurus IGTKI Kotabaru tambah maju hingga penyelenggaraan pembelajaran dimudahkan, apa lagi di masa pandemi COVID-19 sekarang.

Disisi lain, Ketua IGTKI kabupaten, Rusdiamah, S.Pd AUD mengatakan, kepada seluruh pengurus IGTKI kecamatan agar bisa merapikan administrasi organisasi, menyerahkan bendera IGTKI atau PGRI kecamatan se Kabupaten Kotabaru.

"Ya, dari sekarang kita harus berbenah mulai dari administrasi kelembagaan masing masing agar organisasinya kuat," ujarnya.

Selain itu jelasnya, pengurus IGTKI juga harus menunjuk satu orang operator Dapodik di lembaganya dalam mengikuti pelatihan operator pada bulan Pebruari nanti.

Ia, pun, menghimbau, agar seluruh pengurus IGTKI kecamatan bisa mensosialisasikan BPJS ketenagakerjaan kepada seluruh anggota di masing masing wilayahnya.











- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

DPRD Kotabaru Gelar Paripurna Penyampaian Nota Keuangan RAPBD Anggaran Tahun 2022

Telah Dibaca : 0 kali
Penyerahan dokumen RAPBD anggaran tahun 2022 oleh Sekda Said Akhmad kepada Ketua DPRD Kotabaru Syairi Muhlis, Senin (25/10/2021)


GEMA, PULAULAUT - Menindak lanjuti peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 27 Tahun 2021 tentang pedoman penyusunan APBD 2022 sebagai pedoman dan petunjuk bagi pemerintah, DPRD Kotabaru menggelar rapat paripurna masa persidangan I rapat ke 11 diruang rapat gabungan, Senin (25/10/2021).

Acara dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis didampingi Wakil Ketua I Mukni AF dan Wakil Ketua II Muhammad Arief, Sekretaris Daerah H Said Akhmad, dan diikuti oleh anggota DPRD juga Forkopimda.

Pada kesempatan itu, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar melalui Sekretaris Daerah H Said Akhmad menyampaikan, rancangan APBD anggaran tahun 2022 ini disusun berdasarkan skala prioritas program dan kegiatan yang telah disepakati pada KUA-PPAS nomor 7 dan 9 tahun 2021 yang merujuk pada visi Pemkab Kotabaru, yaitu, terwujudnya masyarakat yang semakin mandiri dan sejahtera melalui peningkatan bidang agrobisnis dan kepariwisataan.

Hal ini lanjutnya, untuk bisa mensinkronisasikan kebijakan pembangunan pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten dan aspirasi yang berkembang di tengah masyarakat untuk bisa di akomodir dalam rancangan APBD tahun 2022.

"Memang APBD tahun 2022 ini dijabarkan dalam rencana pembangunan jangka panjang dan menengah daerah juga pembangunan tahunan yang berpedoman pada anggaran pokok," ungkap Sekda.

Said Akhmad, membeberkan, memang rancangan APBD anggaran 2022 yang telah disampaikan ini masih memerlukan tambahan pemikiran dan koreksi penyempurnaan oleh DPRD, guna meningkatkan kualitas, efesiensi, dan efektifitas, anggaran yang diajukan oleh pemerintah.

Ia, pun, menginginkan, dengan adanya masukan dari pimpinan dan anggota DPRD tersebut tentunya pemerintah dapat mengakomodir dan menerimanya untuk peningkatan penyelenggaraan pembangunan juga fasilitas publik dalam kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Lebih luas dijelaskan Said Akhmad, untuk program dan kegiatan yang tidak bisa masuk  pada RAPBD anggaran tahun 2022 akibat tidak terakomodirnya di KUA-PPAS akan menjadi pertimbangan Pemkab Kotabaru dan akan dimasukkan pada APBD Perubahan anggaran tahun 2022.

Pada sesi akhir acara, hasil penyampaian APBD anggaran tahun 2022 tersebut diserahkan Sekretaris Daerah H Said Akhmad kepada Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis dan kembali diserahkan kepada perwakilan anggota DPRD untuk nantinya dipelajari.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Puluhan Mahasiswa Poltekes Banjarmasin Lakukan Penelitian di Indocement Tarjun

Telah Dibaca : 0 kali
Puluhan Mahasiswa Poltekes Banjarmasin lakukan kunjungan ke Indocement Tarjun



GEMA, TARJUN - Salahsatu perguruan tinggi di Kalimantan Selatan, yaitu, Politeknik Kesehatan Masyarakat (Poltekes) Banjarmasin melakukan kunjungan ke Indocement Tarjun, Kabupaten Kotabaru, dalam rangka penelitian dan pengambilan data dalam tugas akhir mahasiswa.

Sekitar 47 mahasiswa Poltekes Banjarmasin tersebut bertandang ke Pusat Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat (P3M) PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Plant Tarjun dalam rangka pengenalan lingkungan, penghijauan, penangkaran satwa langka dan lain sebagainya.

Pada kesempatan itu, dosen pendamping, Sri Anum Sari, S.Km. M.Ling, menyampaikan, kunjungan puluhan mahasiswa Poltekes Banjarmasin ini untuk lebih mengenal lingkungan dan menambah pengetahuan baru secara langsung dilapangan sebagai tugas akhir mereka.

"Ya, setelah melakukan penelitian dan pengambilan data ternyata pihak Indocement memang sangat peduli terhadap lingkungan, tentu saja ini menjadi pengetahuan baru dan bisa diterapkan dilingkungan kampus," ujarnya.

Disela kegiatan, salah seorang mahasiswa saat dimintai tanggapannya menyatakan, ia mengaku sangat senang bisa berkunjung ke P3M Indocement Tarjun karena kami banyak belajar bagaimana cara mengelola lingkungan yang baik, memanfaatkan lahan tepat guna, dan mengolah pertanian berbasis modern.

Perwakilan CSR Indocement Tarjun, Agus Rifani bersama Mahasiswa Poltekes Banjarmasin


"Memang, banyak sekali pelajaran yang bisa kami dapatkan di Indocement ini khususnya tentang kepedulian terhadap lingkungan," ucapnya senang.

Sementara Kepala P3M Indocement, I Wayan Kedep Sudhiarta mengungkapkan, ada beberapa penjelasan yang kami berikan yaitu, kegiatan lingkungan, penghijauan mangrove, tentang fungsi dan kegiatan P3M, penangkaran satwa langka, program pemberdayaan masyarakat secara singkat berkenaan dengan penanaman, perawatan tanaman, perikanan, peternakan dan sebagainya.

"Kepedulian terhadap lingkungan ini lebih baik dimulai dari usia dini dan dimulai dari dirinya sendiri sehingga menjadi kebiasaan hidup bersih untuk peduli dengan lingkungan sekitarnya," jelasnya.

Disisi lain, perwakilan CSR Indocement Tarjun, Agus Rifani menjelaskan, kunjungan tersebut sangat baik dalam pengenalan lingkungan, pengetahuan dan manfaatnya kepada para siswa agar bermakna untuk menanamkan rasa kepedulian kepada lingkungannya seperti, fungsi pohon atau tanaman sebagai penghasil oksigen dan mengurangi karbondioksida, menjaga kesuburan tanah, menahan erosi, dan mengurangi pencemaran udara.

Lebih luas dipaparkannya, kegiatan ini merupakan realisasi dari pilar pendidikan, pilar kesehatan dan pilar sosbudagor dari 5 pilar yang mendasari kegiatan bina lingkungan sebagai bagian dari program CSR Indocement.

"Kunjungan mahasiswa Poltekes Banjarmasin ke P3M Tarjun ini mudah mudahan bisa diaplikasikan pada saat terjun ke masyarakat dan mengkampeyakan lingkungan hijau," harap Agus.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Kelompok Tani Sekukup Desa Sarangtiung Panen Cabai Delapan Ton

Telah Dibaca : 0 kali
Panen perdana cabe 8 ton oleh Poktan Sekukup Desa Sarangtiung


GEMA, PULAULAUT - Setelah 10 bulan melakukan penanaman 7000 bibit cabai jenis, cabe rawit, cabe tiung, dan cabe keriting, dilahan seluas satu hektar, kini kelompok tani (Poktan) Sekukup di Desa Sarangtiung Kecamatan Pulaulaut Sigam, Kotabaru, melakukan panen perdana delapan ton cabai, Kamis (21/10/2021).

Hal itu disampaikan Ketua Kelompok Tani Sekukup, Ibrahim, memang luas lahan cabai itu sekitar satu hektar dan menabur 7000 bibit cabai hingga hari ini bisa panen delapan ton.

"Alhamdulillah, panen kali ini sekitar delapan ton cabai dalam kurun waktu 10 bulan yangmana kami dibina oleh PT Arutmin," ucapnya.

Selain cabai ungkapnya, kami juga menanam jenis lainnya seperti, ubi jalar, tomat, terong, dan lainnya. Dan untuk pemasaran sementara ini masih lokal di pasar tradisional.

Pada kesempatan itu, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar melalui Asisten Perekonomian dan pembangunan Setda Kotabaru H Akhmad Rivai, menyampaikan, pemerintah daerah sangat mengapresiasi kerja kelompok tani cabe Sekukup dalam meningkatkan perekonomian.

Ia, pun, menginginkan, hasil panen cabai tersebut bisa dipasarkan di swalayan, mini market, dan pasar tradisional karena kwalitasnya bagus.

"Ya, jenis cabai yang mereka panen ini kwalitasnya sangat bagus dan tentu akan bisa meningkatkan perekonomian warga," tuturnya 

Disisi lainnya, Manager Arutmin NPLCT yang diwakilkan oleh Supervisor CDEA, Yogi Swara Putra Mendra, mengungkapkan, kami siap untuk selalu bersinergi dengan pemerintah daerah dan juga mendukung dan memfasilitasi kegiatan kelompok tani cabe ini.

"Kami, akan terus melakukan pembinaan kepada Kelompok Tani Sekukup itu dan akan memfasilitasinya seperti, membuka green house untuk para kelompok tani," ujarnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Indocement Gandeng BPBD Kotabaru Gelar Webiner Tanggap Darurat Bencana

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA, TARJUN - Tim Tanggap Darurat Bencana, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotabaru menyelenggarakan webinar tanggap darurat bencana banjir dan Karhutla dengan tema "Manajemen Bencana dan Peran Relawan dalam Penanggulangan Bencana Banjir dan Karhutla” melalui virtual, Selasa (19/10/2021).

Dengan narasaumber, Lathif Faham Fauzi dari BPBD Kotabaru didampingi moderator Sudirman Noor dan Asrori Al Fakih dari Indocement Tarjun.

Seminar di ikuti oleh para relawan di Kabupaten Kotabaru dan perwakilan Desa Tarjun, Serongga, Tegalrejo, Langadai, Sidomulyo, Cantung Kiri Hilir, Sungai Kupang, mitra Indocement yang berada di sekitar area pabrik Indocement.
 
Selain itu, turut serta lembaga pendidikan terdiri dari tenaga pengajar, dosen dan mahasiswa, beberapa Perguruan Tinggi di Kalsel seperti Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Uniska, Poliban dan Politeknik Kotabaru serta para dewan guru bersama siswa SMKN 2 Kotabaru, SMKS Kodeco, SMKS Yasmen serta Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Cantung Kelumpang Hulu.

Pada kesempatan itu, Lathif Faham Fauzi mengatakan, potensi bencana khususnya di Kabupaten Kotabaru dan sekitarnya mesti dilakukan dengan prinsip tanggap, tangguh dan tangkas serta bagaimana seharusnya penanggulangan bencana itu dilakukan.



"Memang, peran relawan dalam penanggulangan bencana diatur dalam Peraturan Kepala BNPB Nomor 17 tahun 2011, sehingga dapat berperan aktif sesuai kewajibannya dengan menerapkan prinsip kerja relawan dan memenuhi panca darma relawan,” jelasnya 

Disisi lain, Management Indocement H. Teguh Iman Basoeki menyampaikan, kegiatan ini salah satu rangkaian dari kegiatan Safety Week 2021, yaabgmana Indocement Tarjun menggelar virtual learning berbentuk webinar kesiagaan tanggap darurat penanganan bencana bagi masyarakat.

Dalam webiner kali ini ungkapnya, para peserta diberikan pengetahuan tentang pengenalan dan upaya pencegahan maupun penanggulangan bencana baik potensi bahaya, kesiagaan tanggap darurat, penanganan bencana banjir dan Karhutla.

"Ya, mereka mendapatkan materi dasar baik teori maupun praktek langsung terkait KE secara virtual agar bisa menganalisa potensi resiko bahaya dan penanganan bencana," tutur Teguh.

Ia, pun, berharap, dengan adanya webiner ini bisa menjadi pedoman dalam peningkatan pengetahuan dan kompetensi dibidang K3 dan tanggap dalam penanganan bencana, hingga bermanfaat bagi peserta didik.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Kotabaru Posisi Ketiga se Kalsel Kasus Kekerasan Perempuan dan Anak

Telah Dibaca : 0 kali
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (PPPA-Dalduk dan KB) Kotabaru mengadakan sosialisasi kasus kekeasan perempuan dan anak



GEMA, PULAULAUT - Tingginya kasus kekerasan perempuan dan anak di Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan menjadikan kota yang berjuluk Bumi Saijaan itu menempati posisi ketiga dari 13 kabupaten kota se Kalsel.

Hal itu dikarenakan adanya peningkatan kasus dari tahun lalu sekitar 28 menjadi 33 kasus per 18 Oktober 2021.

Menyikapi hal tersebut, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (PPPA-Dalduk dan KB) Kotabaru langsung mengambil langkah cepat dan mengadakan sosialisasi bersama dinas terkait, camat, kepala desa, Bhabinsa, juga Bhabinkamtibmas.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas PPPA-Dalduk dan KB Kotabaru, Dr Cipta Waspada, mengatakan, saat ini Kotabaru penyumbang terbanyak ketiga kasus kekerasan perempuan dan anak di Kalsel. Maka dari itu kita bergerak cepat melakukan sosialisasi untuk mengantisipasi hal tersebut.

"Ya, memang, kita ada diposisi ketiga dari 13 kabupaten kota di Kalsel karena adanya peningkatan kasus dari 28 menjadi 33 kasus," ucapnya, Selasa (19/10/2021).

Nanti, ungkapnya, melalui sosialisasi ini kita akan membentuk tim terpadu ditingkat desa berbasis masyarakat dalam menangani kasus Kekerasan perempuan dan anak sebab masalah tersebut memberikan dampak negatif dan luas, tidak hanya terhadap korban, tetapi juga berpengaruh terhadap proses tumbuh kembang anak dalam kehidupan dikarenakan adanya kekerasan fisik, kekerasan psikis, kekerasan seksual, dan penelantaran.

Lebih luas, Cipta Waspada memaparkan, selama ini untuk penanganan kasus kekerasan pihaknya bekerjasama dengan Crisia Center dan Puspaga, sebagai pendampingan juga mediasi kepada keluarga korban. Karena pemerintah bertanggung jawab untuk menghormati, melindungi, membela, dan menjamin hak asasi manusia setiap warga negara dan penduduknya termasuk perempuan dan anak tanpa diskriminasi.

"Kita, berharap, dengan langkah yang diambil ini nantinya tidak ada lagi penambahan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak," tuturnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Lanal Kotabaru Dukung Pemerintah Capai Target Vaksinasi

Telah Dibaca : 0 kali
Pelaksanaan serbuan vaksinasi maritim di Pangkalan TNI AL (Lanal) Kotabaru



GEMA, PULAULAUT - Melalui program serbuan vaksinasi maritim, pangkalan TNI AL (Lanal) Kotabaru terus berupaya melakukan vaksinasi bagi masyarakat di kota yang berjuluk Bumi Saijaan itu secara berkelanjutan.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah agar bisa mencapai target vaksinasi nasional yangmana sesuai dengan instruksi Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono.S.E.,M.M agar setiap Pangkalan mendukung program pemerintah melaksanakan serbuan vaksin.

Hal itu disampaikan, Komandan Pangkalan TNI AL Kotabaru Letkol Laut (P) Sadarianto, S.T. M.Han, memang Lanal Kotabaru ikut berperan dalam menekan penyebaran COVID-19 diwilayah kerjanya melalui program serbuan vaksinasi maritim secara berkelanjutan sesuai instruksi pimpinan.

"Ya, kami akan laksanakan serbuan vaksinasi maritim ini secara berkelanjutan untuk bisa menekan penyebaran COVID-19 agar Kotabaru bisa aman," tuturnya, Selasa (19/10/2021).

Ia, pun, memaparkan, pelaksanaan serbuan vaksinasi maritim ini tak lepas dari kerjasama TNI-Polri, pemerintah daerah dan masyarakat. Karena semuanya menjadi landasan penting dalam memerangi penyebaran COVID-19 jadi harus bersinergi.

"Memang, semuanya harus bersinergi memerangi penyebaran COVID-19 agar kita bisa kembali beraktivitas, bekerja dan lainnya seperti dimasa normal dulu," pungkasnya. 










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Kotawaringin Timur Kaji Banding Masalah BNK Dengan Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
Sekretaris Daerah Kotabaru bersama Wabup Kotawaringin Timur photo bersama
 


GEMA, PULAULAUT - Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah kaji banding ke Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan tentang penerapan peraturan menteri dalam negeri nomor 12 tahun 2019 tentang fasilitas pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika.

Nampak hadir dalam kaji banding ini, Sekretaris Daerah, Kesbangpol, Polres, Kejaksaan, Kemenag Kotabaru, dan SKPD. Sedangkan dari Kabupaten Kotawaringin Timur dihadiri Wakil Bupati, kepala BNK, anggota DPRD dan SKPD terkait.

Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Akhmad usai acara memaparkan, kedatangan rombongan Kotawaringin Timur ini selain silaturrahmi juga bertukar informasi masalah penanganan narkotika di masing masing daerah agar bisa berkurang.

"Memang, selain silaturrahmi kita juga bertukar informasi masalah penanganan narkoba dikota masing masing," ucapnya.

Selain itu, Sekda juga memaparkan tentang perubahan Kotabaru saat ini yangmana berbenah mengembangkan pariwisata baik pantai, gunung, dan lainnya agar bisa meningkatkan pendapatan asli daerah karena kalau dari sektor lain kedepannya pasti akan habis tetapi kalau pariwisata tidak akan habis.

"Ya, nanti silakan saja rombongan Kotawaringin Timur bisa melihat langsung wisata yang dekat di ibukota yaitu, pantai Gedambaan dan hutan Meranti untuk melepas lelah," ucapnya.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Irawati, mengatakan, kami ke Kotabaru untuk silaturrahmi sekaligus bertukar informasi masalah Badan Narkotika Kabupaten (BNK) karena di Kotabaru sudah berdiri BNK sedangkan di Kotawaringin Timur baru penyediaan tanah.

"Nanti, setelah pertemuan ini kami akan kembali ke pemerintah pusat untuk membicarakan masalah kendala BNK di Kotawaringin Timur," tuturnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Pemkab Kotabaru Kembali Menerima Predikat WTP Dari Kemenku RI

Telah Dibaca : 0 kali
Bupati Kotabaru H Sayed Jafar menerima predikat WTP Keenam kalinya dari Kemenku RI (photo : Diskominfo) 



GEMA, BANJARMASIN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan kembali menerima predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk yang keenam kalinya atas laporan keuangan dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia melalui Kantor Wilayah Dirjen Perbendaharaan Kalimantan selatan, Jum'at (15/10/2021).

Piagam predikat WTP tersebut diterima langsung oleh Bupati Kotabaru H Sayed Jafar sekaligus melakukan penandatanganan nota kesepatakan bersama antara Pemkab Kotabaru oleh Bupati Kotabaru H Sayed Jafar dan Kakanwil Dirjen Perbendaharaan Kalimantan selatan oleh Sulaimansyah.

Pada kesempatan itu, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar menjelaskan, penandatanganan nota kesepakatan ini tentang pemanfaatan data dan informasi juga penguatan koordinasi untuk pengelolaan keuangan publik dalam melaksanakan hubungan keuangan daerah dengan pusat.

"Ya, kita ingin koordinasi dan kerjasama ini bisa terjalin dengan baik agar bila ada permasalahan dapat diatasi bersama," kata bupati.

Sayed Jafar berpesan, dengan adanya MoU ini kepada SKPD agar dapat meningkatkan kerjasama melalui pertukaran data dan informasi sehingga pengelolaan keuangan publik bisa transparansi juga akuntabilitas dalam melayani masyarakat.

Disisi lain, Kakanwil Dirjen Perbendaharaan Kalimantan Selatan, Sulaimansyah menyampaikan, Dirjen perbendaharaan berperan sebagai regional chip ekonomis lebih banyak melakukan dari segi fiskal dan pemanfaatan sumber daya yang ada baik keuangan dari APBN maupun APBD.

"Alhamdulillah, selama ini sinergitas kita bersama Pemkab Kotabaru berjalan baik dan dengan adanya MoU ini tentunya dapat lebih meningkat lagi," ujarnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

TNI AL Kembali Gencarkan Serbuan Vaksinasi Untuk Pelajar Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
TNI AL Kotabaru Lakukan Vaksinasi Untuk Pelajar Kotabaru



GEMA, PULAULAUT - Tak henti hentinya pangkalan TNI AL Kotabaru gencarkan serbuan vaksinasi maritim pada wilayah kerjanya untuk membantu pemerintah daerah dalam upaya menurunkan angka COVID-19 di kota yang berjuluk Bumi Saijaan tersebut.

Setelah sukses melaksanakan vaksinasi dibeberapa wilayah, kini, Jum'at (15/10/2021)  TNI AL kembali melakukan vaksinasi untuk pelajar Kotabaru yang dipusatkan di Puskesmas Hilir, Kecamatan Pulaulaut Sigam, Kabupaten Kotabaru.

Hal itu disampaikan Komandan Lanal Kotabaru Letkol Laut (P) Sadarianto, S.T.M.Han, semua ini dilakukan agar percepatan pemulihan ekonomi masyarakat segera terwujud.

"Memang, selain vaksinasi masyarakat juga harus menerapkan pola hidup sehat dan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah," ujarnya.

Danlanal menambahkan, pelaksanaan serbuan vaksinasi maritim ini tak lepas dari sinergitas antara TNI Polri , pemerintah daerah dan masyarakat, agar Kabupaten Kotabaru bisa bebas dari COVID-19.

Selain itu ungkapnya, kegiatan ini sebagai bentuk dukungan TNI AL kepada pemerintah dalam melaksanakan percepatan vaksinasi kepada masyarakat sebagai upaya pencegahan.

"Alhamdulillah, selain Nakes (Vaksinator) dari Lanal, kami juga dibantu oleh Nakes Dinas Kesehatan dan Puskesmas Dirgahayu dalam pelaksanaannya," pungkasnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Kasrem 101 Antasari Resmi Tutup TMMD ke-112 di Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
Kasrem 101 Antasari Resmi Tutup TMMD ke-112 Kodim 1004 Kotabaru



GEMA, PULAULAUT - Tidak terasa sudah 30 hari berlalu sejak program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 1004 Kotabaru dibuka pada 15 September lalu oleh Sekretaris Daerah H Said Akhmad hingga 14 Oktober 2021 resmi ditutup oleh Kasrem 101 Antasari, Kolonel Arhanud Heri Purwanto di Gedung Parisbarantai, Kamis (14/10/2021).

Pelaksanaan TMMD sendiri dipusatkan untuk dua desa yaitu, Desa Manunggul Kecamatan Sampanahan dan Desa Manunggul Baru Kecamatan Sungai Durian, untuk pembangunan fisik dan non fisik, diantaranya, pembukaan jalan sepanjang enam kilometer dengan lebar 10 meter, pengerasan jalan sepanjang 1,3 kilometer dengan lebar enam meter, pembuatan draines, dan lainnya.

Pada kesempatan itu, Kasrem 101 Antasari, Kolonel Arhanud Heri Purwanto mengatakan, program TMMD ke-112 tahun 2021 ini merupakan operasi bhakti TNI untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat yangmana masa pekerjaannya selama 30 hari oleh personel gabungan antara TNI-Polri, pemerintah daerah, dan unsur masyarakat.

"Memang, program TMMD ini untuk membantu pemerintah daerah dalam membangun infrastruktur dan membuka daerah terisolir agar masyarakat bisa sejahtera juga meningkatkan kehidupan berbangsa dan bernegara sehingga kemanunggalan TNI dan rakyat bisa terpelihara," tuturnya.

Lebih luas dipaparkan Kasrem 101 Antasari, pelaksanaan TMMD untuk kabupaten dan kota dibawah Kodam VI Mulawarman tahun 2021 yaitu, Kodim 0908 Bontang, Kodim 0910 Marinau, Kodim 1002 Hulu Sungai Tengah dan Kodim 1004 Kotabaru, dengan tema “Wujud Sinergi Membangun Negeri" yangmana sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam membangun daerah yang belum tersentuh pembangunan secara merata juga sebagai momentum untuk menggelorakan semangat gotong royong.

Disisi lain, Dandim 1004 Kotabaru Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi menjelaskan, kegiatan pada program TMMD ke-112 dipusatkan di dua desa dengan pembangunan fisik dan non fisik pada tempat tersebut selama 30 hari pengerjaan.

"Alhamdulillah, pelaksanaan TMMD ini berjalan lancar dan tepat waktu dengan capaian 100 persen baik pembangunan fisik maupun non fisik atas kerjasama TNI-Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat," tuturnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Desa Gunung Sari Jadi Target Serbuan Vaksinasi Lanal Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
Serbuan vaksinasi maritim oleh Lanal Kotabaru di Desa Gunung Sari



GEMA, PULAULAUT - Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut Kotabaru gencar gencarnya melaksanakan serbuan vaksinasi Maritim untuk membantu pemerintah dalam menurunkan angka COVID-19 di kota yang berjuluk Bumi Saijaan.

Kegiatan vaksinasi kali ini ditargetkan pihak TNI AL di Desa Gunung Sari Kecamatan Pulau Laut Utara sebanyak 250 disis, Kamis (14/2/10/2021).

Komandan Lanal Kotabaru, Letkol Laut (P) Sadarianto, S.T.M.Han secara terpisah menyampaikan, Lanal Kotabaru bersama instansi terkait lainnya memberikan kontribusi besar bagi penurunan angka Covid-19 di Kabupaten Kotabaru, hal ini tentunya agar percepatan pemulihan ekonomi masyarakat segera terwujud.

Selain itu tambahnya, tidak lupa dengan melaksanakan pola hidup sehat dan menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari virus.

"Ya, memang kita harus bersinergi antara TNI-Polri juga pemerintah daerah serta masyarakat dalam hal penurunan angka COVID-19 ini," ucapnya.

Pelaksanaan serbuan vaksinasi maritim ini tak lepas dari kerjasama petugas Nakes (Vaksinatir) dari Balai Kesehatan Lanal Kotabaru, dengan sasaran 250 dosis untuk masyarakat.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

PDAM Kotabaru Gandeng Pos Indonesia Layani Pembayaran Rekening Air

Telah Dibaca : 0 kali
Penandatanganan Kontrak PDAM Kotabaru dengan Pos Indonesia
Penandatanganan kontrak PDAM Kotabaru dengan Pos Indonesia cabang Kotabaru



GEMA, PULAULAUT - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kotabaru kini terus berinovasi untuk memberikan kemudahan kepada pelanggannya yang berada di 22 kecamatan  dalam melakukan transaksi pembayaran rekening air melalui aplikasi (online) sehingga tidak perlu lagi ke kantor PDAM melakukan pembayaran.

Kini, masyarakat (pelanggan) PDAM Kotabaru sudah bisa melakukan pembayaran melalui aplikasi di Bank Kalsel dan BRI, juga POS Indonesia cabang Kotabaru dalam hal pelayanan transaksi rekening air.

Hal itu, dibenarkan Plt Direktur PDAM Kotabaru Tri Basuki saat melakukan penandatanganan kerjasama dengan POS Indonesia cabang Kotabaru, Rabu (13/10/2021).

"Ya, memang kami terus melakukan yang terbaik untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pelanggan dalam transaksi pembayaran rekening air," ucapnya 



Lebih luas Tri Basuki membeberkan, kerjasama dengan pihak kantor pos ini kali yang kedua dilakukan setelah habis masa kontraknya setelah empat tahun lalu jadi kami kembali lanjutkan.

Ia, pun, mengakui bahwa saat ini kantor pos sudah banyak perkembangan dalam pelayanan seperti adanya aplikasi Posfin dan Pospay untuk masyarakat dalam bertransaksi termasuk pembayaran rekening air di kecamatan seperti, Bakau, Sungai Durian, Serongga, Cantung, dan Sengayam.

Disisi lain, Pimpinan Cabang Kantor Pos Batulicin, Agus Herman Susilo, menjelaskan, memang kerjasama yang dilakukan ini untuk mempermudah para pelanggan PDAM dalam pembayaran rekening air baik langsung ke kantor pos maupun melalui aplikasi yang tersedia seperti agen pos dan Pospay.

"Pembayaran melalui kantor pos hanya pada jam kerja saja namun kalau melalui aplikasi bisa dilakukan 24 jam," tuturnya.

Memang, ungkapnya, kerjasama ini adalah perpanjangan kontrak empat tahun yang lalu karena sudah habis masanya. Dengan harapan bisa mempermudah masyarakat dalam melakukan transaksi pembayaran rekening air dimana saja.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Rumah Sakit Apung Nusa Waluyo II Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis di Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA, PULAULAUT - Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan yang berada diujung tenggara terdiri dari kepulauan, kini kedatangan rumah sakit apung Nusa Waluya II untuk memberikan layanan kesehatan gratis selama tiga bulan kepada masyarakat Bumi Saijaan.

Hal itu mendapat dukungan dan apresiasi dari Pemkab Kotabaru yangmana Doctor SHARE (Yayasan Dokter Peduli) atas dedikasinya memberikan pelayanan medis diseluruh Indonesia salahsatunya di Kotabaru.

Informasi di dapat dari Direktur RS Apung Nusa Waluya II, Dr Ivan Reynaldo Lubis, pelayanan kesehatan gratis yang diberikan adalah poli umum, poli KIA, poli gigi, IGD, rawat inap, dan operasi serta penanganan dokter spesialis THT, bedah, jantung, anak dan OBGYN. Dan melayani dari Senin hingga Jumat dari pukul 08.00 hingga 15.00 Wita, bertempat di dermaga PPI selama tiga bulan.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif menyampaikan, Pemkab Kotabaru mendukung penuh adanya rumah sakit apung ini dan apa ya g diperlukan nantinya dalam kegiatannya tersebut kita akan bantu sehingga pelaksanaannya bisa berjalan lancar dan apa yang menjadi tujuan bisa terwujud.

"Ya, kita kita akan bantu apa keperluan mereka selama menjalankan kegiatan medis nanti agar pelaksanaannya lancar," ucapnya saat louncing pelayanan gratis RS Apung Nusa Waluyo II di Dermaga Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI), Kamis (7/10/2021).

Arul, panggilan akrab Wabup Kotabaru menginginkan masyarakat dapat memanfaatkan adanya RS Apung ini sehingga bisa meningkatkan kesehatan masyarakat Kotabaru apalagi dimasa pandemi COVID-19 sekarang.

Disisi lain, Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor saat membuka launching pelayanan gratis RS Apung Nusa Waluya II mengatakan, RS Apung ini menjadi contoh bagi Pemkab Kotabaru agar nantinya bisa memiliki sendiri karena berada diwilayah kepulauan sehingga bisa meningkatkan pelayanan kesehatan Kepada masyarakat.

"Memang, RS Apung ini cocok ada di Kotabaru karena wilayahnya terdiri dari kepulauan," tutur gubernur.

Ia, pun, berharap, kepada tenaga medis atau non medis yang bertugas di RS apung ini dapat bersinergi dengan Pemkab Kotabaru sehingga pelayanan dapat dilakukan dengan optimal.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Dandim 1004 Kotabaru Gandeng Komunitas Trail Bagikan Sembako

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA, SERONGGA - Dandim 1004 Kotabaru bersama anggota TNI-POLRI, bupati Kotabaru, Sekretaris Daerah, Forkopimda, serta komunitas trail membagikan sembako untuk masyarakat.

Selain pembagian sembako, bantuan Al-Qur'an dan Iqra juga diberikan kepada sekolah TPA dan pesantren yang tersebar dibeberapa tempat.

Pada kesempatan itu, Dandim 1004 Kotabaru, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi mengatakan, kali ini kita kembali bagikan sembako, Al-Qur'an dan Iqra untuk TPA juga pesantren, yangmana sebelumnya sudah dilakukan penanaman pohon, donor darah massal, dan pembagian bibit ikan.

"Ya, setelah kemarin melakukan Bhakti sosial diperkotaan kini kami bergerak ke kecamatan dengan kegiatan yang sama dipusatkan di wisata Goa Lowo," ujarnya, Sabtu (2/10/2021).



Ini semua ungkap Fakhrul Rozi, rangkaian kegiatan HUT TNI ke-76 yang dilaksanakan di beberapa tempat dengan harapan bisa bermanfaat bagi masyarakat apalagi dimasa pandemi sekarang.

"Kami berasal dari rakyat oleh karena itu TNI selalu bersama rakyat, bersatu, berjuang, maka kita pasti bisa," tuturnya.

Disisi lain, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, menyampaikan, kita sangat mengapresiasi kegiatan bhakti sosial yang dilakukan oleh TNI-POLRI dalam menyambut HUT TNI ke-76 tahun ini.

Bansos ini ungkapnya, adalah merupakan wujud nyata kepedulian TNI kepada masyarakat Kotabaru, bupati juga mengucapkan selamat dan sukses untuk HUT TNI ke-76.

"TNI selalu jaya, maju, dan sukses, bersama rakyat menjaga keutuhan NKRI," ucap Sayed Jafar.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Pemusnahan Barang Bukti Oleh Kejari Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
Share:

Sambut HUT TNI ke-76 Lanal Kotabaru Lakukan Bhakti Sosial

Telah Dibaca : 0 kali
Bhakti Sosial di Mako Lanal Kotabaru Sambut HUT TNI ke-76



GEMA, PULAULAUT - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-76 tahun 2021, Lanal Kotabaru bersama Kodim 1004/Kotabaru melakukan serangkaian acara bhakti sosial diantaranya, donor darah masal, bedah rumah, pemberian bibit ikan, dan penanaman pohon.

Nampak, acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Kotabaru, Andi Rudi Latif, Dandim 1004/Kotabaru, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi, Kapolres Kotabaru, AKBP M Gafur Aditya Harisada Siregar, dan Kejari Kotabaru, Andi Irfani Syafruddin, di Mako Lanal, Jum'at (1/10/2021).

Komandan Lanal Kotabaru, Letkol Laut (P) Sadarianto, menjelaskan, banyak kegiatan yang dilakukan pada bhakti sosial tahun ini dalam rangkaian mengisi HUT TNI ke-76 yangmana kami bersama Dandim 1004/Kotabaru berbagi tugas melaksanakan semuanya.

"Ya, kami berbagi tugas untuk pelaksanaan bhakti sosial ini baik pada kegiatan vaksin, donor darah, juga penanaman pohon," ujarnya.

Danlanal pun berharap, mudah mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Kotabaru dan program ini terus berlanjut.

Sadarianto penuh semangat mengatakan, "Berjuang Kita Bisa, TNI Jaya" ucapnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

September 2021, Indocement Raih Dua Penghargaan Bergengsi

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA, TARJUN - Bulan September tahun 2021 PT Indocement Tunggal Prakarsa (ITP) Tbk, meraih dua penghargaan bergengsi yaitu, penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi 2021 dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), dan penghargaan ASEAN Energy Awards 2021 dari ASEAN Center of Energy.

Direktur SDM dan Sekretaris PT ITP, Antonius Marcos menjelaskan, Indocement mendapatkan penghargaan Subroto bidang efisiensi energi untuk kategori “Manajemen Energi di Gedung dan Industri-Inovasi Khusus”, dengan mengajukan makalah inovasi berjudul “Penurunan Energi Spesifik pada Penggilingan Akhir Plant 14 dengan Manajemen Ekstraksi Klinker Silo”.

“Ya, inovasi ini berhasil menghemat konsumsi energi listrik di Plant 14, kompleks Pabrik Citeureup sebesar 3 juta Kwh per tahun serta berpengaruh terhadap mengurangi emisi CO2 sebesar 3.500 ton CO2 per tahun,” tuturnya.

Lebih jauh dijelaskannya, penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri ESDM, Ir Arifin Tasrif kepada General Manager Indocement Kompleks Pabrik Citeureup, Setia Wijaya dan Deputy General Manager Operation Support Indocement Kompleks Pabrik Citeureup, Soegito C. Kurniawan, melalui daring, Selasa (28/9/2021) kemarin.

Ia, pun, mengungkapkan, ajang penghargaan efisiensi energi nasional ini rutin diadakan oleh Kementrian ESDM sejak 2012, yangmana sebelumnya penghargaan ini bernama Penghargaan Efisiensi Energi Nasional (PEEN) dan berubah nama pada 2018. Untuk penyelenggaraan tahun 2021 terdapat 177 proposal dari seluruh perusahaan dan insan penggiat energi yang berkompetisi untuk memenangkan penghargaan pada 4 kategori.



Selain itu tambahnya, Indocement juga mendapatkan penghargaan internasional ASEAN Energy Awards untuk kategori ASEAN Coal Awards 2021, pada sub kategori “Clean Coal Use and Technology Utilization for Industry Large Sub-Category” setelah memasukkan makalah dengan judul Sustainable Use of Coal for Better Life by Reducing SOx in Power Plant of Tarjun Factory.

Perlu diketahui, kompleks Pabrik Tarjun memiliki pembangkit listrik mandiri yang telah dilengkapi dengan perangkat khusus bernama Flue Gas Desulphurization (FGD), perangkat dipasang sejak tahun 2018 untuk menurunkan emisi SOX  yang dilepaskan ke udara dari hasil pembakaran batubara, yang diserahkan saat pertemuan The 39th  ASEAN Minister on Energy Meeting (AMEM) pada 16 September 2021, dilaksanakan secara luring di Brunei Darussalam dan diikuti secara daring oleh perusahaan-perusahan nominator.

Hal itu merupakan salah satu kegiatan rutin setiap dua tahun yang dilaksanakan melalui ASEAN Centre for Energy (ACE) sebagai komitmen Regional ASEAN dalam mempromosikan pemanfaatan teknologi batubara yang ramah lingkungan.

“Dua penghargaan itu merupakan bentuk pengakuan atas komitmen Indocement dalam upayanya menjaga lingkungan hidup dengan berbagai beragam terobosan dan inovasi,” tambahnya.

Selain itu, Indocement juga memiliki beberapa terobosan lain, seperti penggunaan bahan bakar alternatif dalam bentuk refuse-derived fuel (RDF) yang berasal dari sampah perkotaan, penggunaannya tidak hanya mengurangi emisi CO2 tetapi juga membantu mengatasi permasalahan sampah perkotaan. Keberadaan Indocement diharapkan akan menciptakan nilai tambah dan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi semua sejalan dengan komitmen keberlanjutan 2030 Indocement.

“Hal tersebut menjadi panduan bagi perusahaan dalam melangkah lebih cerdas, lebih cepat, dan lebih baik dalam menjalankan prinsip dan strategi usaha serta tujuan pembangunan berkelanjutan,” tutupnya. (aol/*)










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah