-->

Kotabaru Ikuti HUT TNI ke-75 Serentak Melalui Virtual

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Pemerintah Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan mengikuti pelaksanaan peringatan HUT TNI ke-75 serentak se Indonesia secara virtual di Mako Lanal Kotabaru, Senin (5/10/2020).

Pelaksanaan upacara tersebut diikuti oleh Penjabat bupati, Danlanal, Kapolres, Dandim 1004, Kejari, Kejaksaan, dan anggota TNI-POLRI.

Dalam arahannya Presiden Indonesia Joko Widodo menyampaikan, prajurit TNI-POLRI harus bisa menghadapi perkembangan teknologi militer terkini berbasis teknologi informasi, teknologi nano, dan teknologi automatisasi.

Dunia berubah sangat cepat dan bergerak sangat dinamis sesuai dengan perkembangan teknologi untuk menghadapi ancaman non konvensional dan nasional.

"Saya menaruh harapan besar dan selalu mendukung penguatan TNI-Polri dengan tranpormasi sesuai dengan dinamika lingkungan strategis dan dinamika ancaman juga perkembangan teknologi militer," ucap presiden.

Usai acara Letkol Laut (P) Sadarianto ST M Han mengatakan, peringatan HUT TNI-POLRI ke-75 ini dengan motto "Sinergi untuk Negeri" dalam artian semuanya berkumpul disini untuk bersinergi.

"Ya, kita berkumpul disini untuk bersinergi dalam mempertahankan negeri ini salah satu nya membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19," ungkapnya.

Diakhir acara baik Penjabat bupati, Danlanal, Kapolres, Dandim 1004, Kejari, dan Kejaksaan, melakukan pemotongan kue dan nasi tumpeng sebagai wujud rasa syukur HUT ke-75.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah