GEMA, SENAKIN - Dari ratusan desa yang tersebar di wilayah Kabupaten Kotabaru, Desa Senakin Seberang Kecamatan Kelumpang Tengah, dicanangkan menjadi kampung Keluarga Berencana (KB) oleh Bupati Kotabaru H Sayed Jafar bersama Ketua Tim Penggerak PKK Hajjah Fatma Idiana Sayid Jafar, Selasa (10/10).
- Penulis : Reza Fahlevi - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB, Rurien, bahwa Desa Senakin Seberang dipilih sebagai lokasi pencanangan kampung KB karena sudah memenuhi syarat baik dari aspek KB, jumlah Ks 0, Ks 1 dan Ks 2 menjadi 138 kepala keluarga.
Dan kategori miskin 72.18 persen lebih tinggi dari standar Nasional 66 persen, unmeet need tinggi 21.83 persen sedangkan standar unmett need harus 6.9, kesertaan keluarga untuk ber KB masih rendah yaitu implan 2 PIL 45, suntikan 16, IUD disimpulkan, penggunaan metode kontrasepsi jangka panjang masih rendah.
Lebih luas Rurien memaparkan, program Kependudukan Keluarga berencana dan pembangunan keluarga (KKBPK) senantiasa diarahkan untuk mewujudkan NAWACITA terutama agenda ke 3 yaitu membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah daerah dan desa dalam rangka Negara Kesatuan.
"Hal ini sesuai dengan visi Bupati Kotabaru mewujudkan Kabupaten Kotabaru sebagai daerah unggulan dibidang Agrobisnis dan kepariwisataan serta kemandirian menuju masyarakat yang berkualitas dan sejahtera," ungkapanya.
Sementara itu, Bupati Kotabaru Sayed Jafar mengatakan, Kampung KB merupakan salah satu bentuk atau model miniature pelaksanaan total program Kependudkan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) secara utuh yang melibatkan seluruh bidang dan mitra kerja instansi terkait sesuai kebutuhan dan kondisi wilayah, serta dilaksanakan di lingkungan terendah.
"Kampung KB menjadi salah satu inovasi strategis untuk dapat mengimplementasikan kegiatan-kegiatan prioritas program kependudukan, program KB maupun pembangunan keluarga secara utuh dan langsung di lapangan". Ujar Sayed Jafar.
Ia, pun berharap pencanangan kampung KB menjadi motivasi semua elemen untuk bersama-sama menjadikan Desa Senakin Seberang menjadi keluarga yang lebih sejahtera di kemudian hari melalui program KB dan program lain yang terkait dengan peningkatan keluarga sejahtera.
Bupati pun menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga dan meningkatkan kampung KB Desa Senakin ini bisa terus berjaya.
Kampung KB, dikelola dan diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat dalam rangka menindaklanjuti arahan dari Presiden RI. Dalam hal ini dilaksanakan guna memberdayakan dan memberikan kemudahan kepada masyarakat, untuk memperoleh pelayanan total program KB.- Penulis : Reza Fahlevi - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online