-->

Kotabaru Tidak Masuk Penilaian Adipura, Bupati: Saya Kecewa

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Bupati Kotabaru Sayed Jafar mengancam akan 'menghabisi' kepala SKPD (satuan kerja perangkat daerah) terkait. Itu menyusul kekecewaannya, karena keinginan Kabupaten Kotabaru untuk mendapatkan Adipura bakal kandas.

Kekecewaan dialami bupati, itu dikemukakannya ketika memberikan pernyataannya kepada awak media usai menghadiri acara sosialisasi Adipura di ruang pertemuan Hotel Grand Surya Kotabaru, kemarin.

"Sangat kecewa saya, karena apa yang sudah dilakukan dalam beberapa bulan ini ternyata tidak berjalan," katanya.

Padahal diketahui, sejak dilantik sebagai bupati, ia sudah mencanangkan kabupaten kotabaru tak hanya sebagai kabupaten yang bersih. Tapi upaya itu diharapkannya agar kabupaten ini bisa meraih Adipura.

Tak hanya itu, Sayed mengakui upaya untuk meraih impian kotabaru sebagai kabupaten yang bersih, bersama-sama dengan wakilnya Burhanudin, selama ini selalu memberikan contoh terkait upaya menjaga kebersihan. Seperti melakukan gotong royong atau kerja bakti rutin dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu.

Namun disayangkan apa yang dilakukan selama ini bak bertepuk sebelah tangan.

"Karakter di Kotabaru ini sama dengan batu gosokan dengan parang. Kita gosok, gosok, gosok bukan parangnya yang tajam. Tapi malah batu gosokannya yang habis," jelasnya. (*)










- Sumber : banjarmasin.tribunnews.com
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah