GEMA - Upacara peringatan hari kartini dimanfaatkan oleh sekolah menengah pertama Satu Kotabaru dengan mengadakan bermacam lomba diantaranya lomba modeling, puisi, makanan tradisional Sabtu, (27/4) di bangsal sekolah setempat.
Sebelumnya dilakukan upacara bendera yang di ikuti oleh 700 siswa siswi dan 50 orang dewan guru, yang mana petugas upacara semuanya dari wanita dan dipimpin langsung oleh Masdarina Soliana dan selaku pembina upacara Fajariah.
Kepala sekolah SMP 1 Kotabaru H Patahudin mengatakan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan kedepannya bisa lebih mendongkrak motipasi anak-anak dan meneladani ibu Kartini dengan meraih prestasi juga menggali potensi serta minat khususnya wanita.
- Penulis : Sri Mariana - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online